JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta melaporkan, hingga pukul 08.00, 85 RT dan dua ruas jalan di Jakarta masih terendam banjir imbas luapan Kali Ciliwung.
"BPBD mencatat saat ini genangan terjadi di 85 RT dan 2 ruas jalan tergenang," kata Kapusdatin BPBD Jakarta, Mohamad Yohan, Rabu, 5 Maret 2025.
Yohan menyampaikan, sebanyak 18 RT di wilayah Jakarta Barat masih terendam dengan ketinggian air hingga mencapai 1,5 meter.
Kemudian 25 RT di Jakarta Selatan dengan ketinggian air mencapai 3 meter, masih menggenangi permukiman warga.
Baca Juga: Viral Wali Kota Bekasi Pilih Tinggal di Hotel Mewah Saat Kebanjiran, Warga: Kok Gak di Pengungsian?
Lalu di Jakarta Timur dilaporkan sebanyak 42 RT masih tergenang dengan ketinggian air mencapai 2 meter.
Sementara, dua ruas jalan yang tergenang yakni di Jalan Puri Kembangan RT 09 RW 05, Kembangan, Jakarta Barat dengan ketinggian air mencapai 40 cm.
Lalu di Jalan Puri Mutiara, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, dengan ketinggian air mencapai 70 cm.
BPBD Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik.
Baca Juga: 5 Bansos dari Pemerintah Masih Terus Berlanjut di Bulan Maret 2025, 1 yang Diberhentikan!
"Bersama dengan para lurah dan camat setempat serta menyiapkan kebutuhan dasar bagi penyintas. Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ujarnya.