Promosi ke Liga 1, Ini Venue Kandang Bhayangkara FC Musim Depan

Selasa 04 Mar 2025, 17:30 WIB
Bhayangkara FC akan kembali memanaskan persaingan di kompetisi Liga 1. (Foto: psimjogja.id)

Bhayangkara FC akan kembali memanaskan persaingan di kompetisi Liga 1. (Foto: psimjogja.id)

POSKOTA.CO.ID - Bhayangkara FC berhasil kembali naik ke Liga 1 musim depan setelah menempati posisi runner up Liga 2 2024-25.

Bhayangkara FC jadi satu-satunya tim yang terdegradasi dari Liga 1 musim sebelumnya, tapi bisa langsung promosi kembali ke kompetisi kasta tertinggi.

Nasib nahas dialami dua tim Liga 1 yang terdegradasi ke Liga 2 musim lalu, Persikabo 1973 dan RANS Nusantara FC.

Kedua tim gagal bersaing hingga harus terlempar lebih dalam setelah terdegradasi ke Liga Nusantara musim depan.

Baca Juga: Stadion Terendam Banjir, Laga Persija vs PSIS Semarang Resmi Ditunda!

Di Liga 1 musim depan, manajemen Bhayangkara FC sudah menyiapkan sejumlah langkah strategis.

Salah satunya terkait venue atau stadion yang akan digunakan untuk menggelar pertandingan kandang.

Menurut sumber di internal Bhayangkara FC, The Guardian kemungkinan akan memakai Stadion Pakansari sebagai venue kandang.

Stadion yang berlokasi di Kabupaten Bogor itu, sebenarnya sudah dipakai Bhayangkara FC sebagai venue kandang di Liga 2 musim ini.

Bidik Bek Persija dan Persib

Sementara itu, untuk skuad musim depan, Bhayangkara FC juga dikabarkan sudah mulai ancang-ancang.

Baca Juga: Laga Persija vs PSIS Resmi Ditunda Akibat Banjir, Kapan Digelar Kembali?

Berita Terkait
News Update