Port FC memperpanjang kontrak Asnawi Mangkualam selama empat tahun atau hingga musim 2028-2029. (Sumber: Instagram/@asnawi_bhr)

OLAHRAGA

Demi Dipanggil Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Unjuk Gigi di Liga Thailand

Selasa 04 Mar 2025, 20:50 WIB

POSKOTA.CO.ID - Asnawi Mangkualam beri pembuktian di Liga Thailand, demi mendapat pangggilan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Skuad Garuda bakal melanjutkan perjuangannya di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Timnas Indonesia bakal mengawalinya di bulan Maret 2025, ini, dengan menghadapi dua lawan yakni Australia dan Bahrain.

Dalam menghadapi dua laga tersebut, Patrick Kluivert bakal mempersiapkan 27 pemain.

Baca Juga: Tampil Buruk Sepanjang Musim, Man United Juara Bertahan Piala FA Gugur di Ronde Kelima

Terbaru, ada empat pemain naturalisasi baru, yang akan bergabung ke skuad Garuda.

Keempat pemain tersebut adalah Ole Romeny, Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James.

Dengan masuknya empat pemain tersebut tentunya bakal berdampak kepada skuad Garuda yang sudah ada sebelumnya.

Salah satu nama yang diisukan bakal dicoret oleh Kluivert adalah Asnawi Mangkualam Bahar.

Baca Juga: Jadwal Pekan 26 Liga 1: Dipanaskan Laga Klasik PSM vs Persebaya dan Persija vs Arema

Unjuk Gigi di Liga Thailand

Namun sepertinya, hal tersebut hanya isu belaka lantaran sang pemain cukup berbicara banyak di Liga Thailand.

Asnawi sendiri saat ini masih memperkuat klub Liga Thailand, Port FC.

Belum lama ini, nama Asnawi mencuri perhatian setelah masuk ke dalam 11 daftar pemain terbaik paruh musim Liga Thailand 2024-25.

Baca Juga: Persija vs PSIS Digelar Besok, Persib vs Persik Kediri tidak Live Indosiar?

Kepastian tersebut didapat lewat unggahan akun instagram Liga Thailand, @thaileague, pada Selasa 4 Maret 2025.

Mantan pemain PSM tersebut total telah mencatatkan 21 penampilan bersama Port FC di Liga Thailand musim ini.

Dari 21 penampilannya tersebut, Asnawi berhasil membukukan masing-masing satu gol dan assist.

Dengan pencapaiannya ini, tentu membuka peluang bagi pemain kelahiran Makassar tersebut untuk dipanggil Patrick Kluivert ke skuad Garuda.

Baca Juga: Ini Jadwal Terbaru Persija Jakarta vs PSIS setelah Ditunda Akibat Banjir

Apalagi salah satu syarat yang diberikan Kluivert dalam mencari pemain adalah yang memiliki banyak menit bermain atau tampil reguler di klubnya.

Skuad Garuda bakal lebih dulu bertandang ke Sydney Football Stadium, pada tanggal 20 Maret 2025, untuk menghadapi Australia.

Lima hari berselang, tim Merah Putih bakal menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Tags:
Patrick Kluivert timnas indonesia IndonesiaTimnasLiga ThailandPort FCAsnawi Mangkualam

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor