POSKOTA.CO.ID - Langsung cek di sini program pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank Mandiri plafon Rp10 juta-Rp100 juta.
Pengusaha yang butuh pinjaman modal bisa manfaatkan program KUR ini yang punya syarat mudah dan bunga rendah.
Tentunya proses pengajuannya tidak sulit dan pengusaha bisa fokus pada finansial tanpa perlu khawatir bunga cicilannya.
Nah tahun 2025 ini KUR sudah tersedia di Bank Mandiri, cek sebelum mengajukan kredit untuk memilih plafon yang sesuai.
Baca Juga: Dana KUR BNI 2025 Bisa Ajukan Secara Online, Caranya GAMPANG!
KUR Mandiri 2025
Perlu diketahui ada beberapa jenis pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank Mandiri.
Setidaknya ada 2 jenis kredit yang cocok bagi Anda para pelaku usaha, yaitu KUR Mikro dan KUR Kecil.
KUR Mikro sendiri cocok bagi para UMKM yang baru merintis usaha, dengan limit Rp10 juta hingga Rp100 juta proses pencairannya mudah tanpa agunan.
Sementara KUR Kecil lebih cocok buat UMKM yang sudah berskala besar, dimana limit pinjamannya Rp100 juta-Rp500 juta, namun memerlukan jaminan agunan.
Baca Juga: Khawatir Pengajuan KUR BRI 2025 Tidak Disetujui Bank? Cek Solusi Mengatasinya
Tabel KUR Mandiri Rp10 Juta-Rp100 Juta
Seperti yang telah disebutkan tadi, pinjaman hingga maksimal Rp100 juta lewat KUR Mikro bisa diajukan dengan mudah oleh UMKM.
Namun tentunya untuk mengambil pinjaman, penting bagi Anda memastikan kemampuan finansial supaya kredit tidak macet.
Nah untuk itu bisa cek simulasi cicilan lewat tabel angsuran KUR Mandiri 2025 berikut ini:

Baca Juga: Trik Jitu Agar Pinjaman KUR BRI 2025 Auto Cair, Coba 7 Cara Ini!
Syarat KUR Mandiri 2025
Bagi yang ingin mengajukan KUR, pastikan dokumen persyaratannya lengkap supaya lolos verifikasi administrasi, diantaranya:
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) suami dan istri.
- Kartu Keluarga (KK).
- Buku nikah (bagi yang sudah menikah), akta cerai (jika bercerai), atau akta kematian pasangan (jika pasangan meninggal dunia).
- Nomor Induk Berusaha (NIB) atau surat keterangan usaha dari kelurahan.
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) aktif untuk pinjaman di atas Rp50 juta.
- Fotokopi BPJS Kesehatan aktif.
- Agunan berupa sertifikat tanah atau BPKB (untuk pinjaman di atas Rp50 juta).
- Biaya SKMHT (Sertifikat Membebankan Hak Tanggungan) yang dibayarkan pada notaris untuk pinjaman KUR ritel di atas Rp500 juta.
Selain itu, bagi calon nasabah KUR juga wajib memenuhi kriteria sesuai ketentuan yang berlaku, yaitu:
- Warga Negara Indonesia (WNI).
- Berusia minimal 21 tahun atau sudah menikah jika di bawah 21 tahun.
- Tidak memiliki pinjaman modal kerja atau investasi di bank lain, kecuali pinjaman konsumtif seperti KPR, KKB, atau kartu kredit dengan catatan angsuran lancar.
- Memiliki usaha produktif yang telah berjalan minimal 6 bulan.
- Masih memiliki kuota penerimaan KUR, dengan limit maksimal, Rp50 juta untuk usaha non-produksi, Rp400 juta untuk usaha produksi atau industri, dan Rp500 juta untuk KUR kecil atau ritel.
- Tidak memiliki riwayat kredit bermasalah dalam Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK OJK).
- Tidak sedang menerima program pinjaman subsidi pemerintah lainnya.
- Lolos survei tempat tinggal dan usaha yang dilakukan oleh Bank Mandiri.
Baca Juga: Ketahui Tips Lolos Pengajuan KUR BSI 2025, UMKM yang Butuh Modal Wajib Tahu!
Cara Pengajuan KUR Mandiri 2025
Proses pengajuan pinjaman melewati proses yang mudah, bisa ikuti panduan lengkapnya di bawah ini:
- Pergi ke Bank Mandiri: Datang langsung ke kantor cabang Bank Mandiri terdekat dengan membawa dokumen persyaratan.
- Isi Formulir Pengajuan: Mengisi formulir pengajuan KUR yang disediakan oleh petugas bank.
- Tunggu Verifikasi Berkas: Petugas akan memverifikasi data dan dokumen yang diberikan.
- Survei Petugas: Jika memenuhi syarat, pengajuan akan diproses ke tahap survei tempat tinggal dan tempat usaha, serta analisis kredit.
- Perjanjian Pinjaman: Setelah disetujui, pemohon akan diminta menandatangani perjanjian kredit.
- Pencairan Dana: Dana pinjaman akan dicairkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.