Ambisi Erick Thohir Jadikan Timnas Indonesia Tuan Rumah Piala Asia 2031

Selasa 04 Mar 2025, 13:49 WIB
Erick Thohir berambisi jadikan Timnas Indonesia Piala Asia 2031 (Sumber: X/ Erick Thohir)

Erick Thohir berambisi jadikan Timnas Indonesia Piala Asia 2031 (Sumber: X/ Erick Thohir)

POSKOTA.CO.ID - Ketum PSSI Erick Thohir memiliki Ambisi untuk menjadikan Timnas Indonesia tuan rumah diajak Piala Asia 2031.

Bahkan Erick berencana untuk mempertemukan presiden konfederasi sepak bola Asia (AFC) Shaikh Salman bin Ebrahim dengam Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.

Tim Garuda bersaing dengan Australia, Uni Emirat Arab dan Korea Selatan untuk menjadi tuan rumah Piala Asia 2031 mendatang.

Sesuai rencana dan jika tidak ada halangan Shaikh Salman akan melakukan panggilan ke Indonesia pada April mendatang.

Baca Juga: Erick Thohir Temui Gubernur Jakarta Pramono Anung, Bahas JIS untuk Timnas

Pria berusia 53 tahun tersebut berharap ketua AFC tersebut mampu bertemu dengan Presiden dari Indonesia.

"Presiden AFC akan datang ke Indonesia pada April 2025 untuk bertemu PSSI dan insyaallah saya juga akan coba mempertemukan Shaikh Salman kepada Pak Presiden Prabowo," ungkap Erick.

Pertemuan tersebut diharapkan mampu untuk menguruskan langkah dari Indonesia untuk menjadi tuan rumah di Piala Asia.

"Karena memang kita sedang mengupayakan siapa tahu bisa jadi tuan rumah Piala Asia 2031," jelasnya saat ditemui wartawan.

Baca Juga: Erick Thohir Perjuangkan Tambahan Kuota Tiket Suporter Timnas Indonesia di Australia

Saat ini tanah air sedang berjuang dengan sejumlah tim besar lainnya seperti Korea Selatan, Kuwait, Australia dan Uni Emirat Arab untuk menjadi tuan rumah ajang tersebut.

Berita Terkait
News Update