POSKOTA.CO.ID - Saldo Dana sebesar Rp600.000 dari program bantuan sosial BPNT tahap pertama sudah mulai cair ke rekening milik KPM yang berhasil terdata. Cek di sini informasinya!
Dikutip dari channel Youtube ‘Dunia Bansos’, penerima manfaat dari subsidi BPNT 2025 tahap pertama alokasi Januari, Februari, dan Maret sudah mulai menerima pencairan saldo dana sebesar Rp600.000 yang cairnya langsung ke rekening KKS melalui bank penyalur.
Berdasarkan informasi tersebut, pencairan BPNT tahap pertama sudah mulai disalurkan ke bank BRI, pencairan juga dilakukan di bank lainnya seperti, BNI, BSI, dan Mandiri.
Baca Juga: Daftar Bantuan Sosial Ramadan 2025 yang Cair, Pastikan Anda Termasuk Penerimanya
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah program bantuan sosial pemerintah yang ditujukan untuk masyarakat miskin berpenghasila rendah dalam memenuhi kebutuhan pangan yang lebih berkualitas.
Penerima manfaat yang NIK di KTP miliknya telah terdaftar di Data Tunggal Sosial Ekonomi berhak menerima bantuan berupa saldo dana yang dapat digunakan di e-warong yang sudah bekerjasama dengan pemerintah.
Namun terdapat beberapa syarat utama agar bisa menjadi penerima bantuan sosial BPNT 2025, cek selengkapnya di sini
Syarat Penerimaan Bantuan Sosial BPNT 2025
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berasal dari keluarga miskin atau berpenghasilan rendah
- Terdaftar resmi di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)
- Tidak berstatus sebagai PNS, pensiunan PNS, TNI/Polri atau anggota BUMN/BUMD
- Tidak menjadi pendamping sosial di program bantuan apapun
Cara Cek Nama Penerima Bantuan Sosial BPNT 2025
Untuk mengetahui apakah Anda telah resmi terdaftar sebagai penerima yang terdata di bantuan sosial BPNT 2025. Silahkan cek langsung secara onlin melalui laman resmi Kemensos.
- Kunjungi laman resmi Kementerian Sosial di cekbansos.kemensos.go.id
- Isi nama dan alamat lengkap sesuai dengan data di KTP
- Verifikasi menggunakan ‘Kode Capthca’
- Klik tombol ‘Cari Data untuk mengetahui status dan jadwal pencairan Anda.
Nominal bantuan yang biasanya disalurkan setiap bulannya sebesar Rp200.000 yang cairnya sekaligus per dua atau tiga bulan sekaligus
Proses pencairan BPNT 2025 kini terbagi menjadi empat tahap penyaluran atau setiap tiga bulan sekali dengan nominal yang cair sebesar Rp600.000.
Total dalam satu tahun tetap sama yaitu sebesar Rp2.400.000 yang disalurkan secara bertahap kepada setiap KPM yang terdata.
Dengan adanya bantuan dari program BPNT 2025 diharapkan dapat membantu masyarakat miskin mendapatkan akses pangan yang lebih berkualitas.
DISCLAIMER: Dana bantuan Sosial BPNT 2024 diberikan khusus kepada masyarakat yang telah terdaftar di DTKS dan memenuhi persyaratan sebagai Keluarga Penerima Manfaat atau KPM.