Potret pemain Timnas Indonesia saat berlaga di kualifikasi Piala Dunia 2026. (Dok. PSSI)

OLAHRAGA

Kualitas Timnas Indonesia Diakui Legenda Jepang: Mereka Punya Pemain Sempurna

Minggu 02 Mar 2025, 16:38 WIB

POSKOTA.CO.ID - Timnas Indonesia masih memiliki peluag terbuka di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga.

Keberadaan Indonesia yang melaju hingga putaran ketiga juga diakui oleh salah satu legenda Timnas Jepang, Keisuke Honda.

Tim Garuda semakin diperhitungkan setelah mampu bercokol di peringkat ketiga Grup C hingga pertandingan ke-6.

Sementara ini, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan hanya terpaut satu angka dari Australia yang menempati posisi ke-2.

Baca Juga: 3 Pemain Abroad Timnas Indonesia yang Terancam Tak Dipanggil Patrick Kluivert untuk Lawan Australia dan Bahrain

Keisuke Honda Akui Kualitas Pemain Timnas Indonesia

Artinya jika melihat kondisi saat ini, Timnas Indonesia punya kesempatan emas lolos langsug ke putaran final Piala Dunia 2026 melalui jalur dua besar di putaran ketiga.

Dalam Gurp C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga, Indonesia juga tergabung bersama tim terkuat di Asia saat ini, Jepang.

Pada pertemuan pertama di Gelora Bung Karno, Jakarta, Timnas Indonesia dibantai dengan skor telak 0-4.

Meski begitu, legenda Tim Samurai Biru, Keisuke Honda, melihat bahwa tim Garuda memiliki potensi yang hebat.

"Indonesia adalah tim di Asia Tenggara yang sangat berbahaya. Dari segi kualitas, mereka punya pemain yang sempurna,” ungkap Keisuke Honda, dikutip dari Thou Bao Van Hoc Nghe Thuat.

Eks gelandang AC Milan tersebut juga memprediksi Timnas Indoensia bisa menjadi salah satu kekuatan baru di sepak bola Asia.

Baca Juga: Media Italia Heran Timnas Indonesia Hanya Targetkan 6 Poin di Laga Sisa Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026

“Ini merupakan tim terlengkap di kawasan (Asia Tenggara) dan akan terus berlanjut. Sangat menarik untuk ditunggu,” ujar Keisuke Honda.

Mantan pelatih timnas Kamboja itu juga memperhatikan ada banyak pemain Indonesia yang meniti karier di luar negeri.

“Saya melihat ada perkembangan pesat Timnas Indonesia terutama dengan pemain yang banyak tersebar di Eropa,” kata Keisuke Honda.

Timnas Indonesia sendiri masih akan berhadapan lawan Jepang (tandang) pada matchday terakhir Grup C, 10 Juni 2025 mendatang.

Namun sebelumnya, Indonesia akan menetukan mimpi mereka ke Piala Dunia 2026 dengan menghadapi Australia (20 Maret), Bahrain (25 Maret), dan China (5 Juni).

Tags:
Keisuke HondaKualifikasi Piala Dunia 2026IndonesiaTimnas

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor