JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sesosok mayat wanita tanpa identitas ditemukan mengambang di Aliran Kalimalang, Jalan Laksamana Malahayati, Cipinang Melayu, Makasar, Jakarta Timur, Sabtu, 1 Maret, 2025.
Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD Jakarta, Mohamad Yohan mengatakan, kejadian penemun jasad wanita tanpa identitas itu dilaporkan sekitar pukul 12.30 WIB.
"Korban berjenis kelamin wanita rambut panjang sebahu," kata Yohan dikonfirmasi Sabtu.
Dari foto yang diterima Poskota, korban tampak mengenakan kaos berwarna hitam dan celana pendek berwarna merah, sudah dalam posisi mengambang di kali dengan posisi telungkup.
Baca Juga: Keluarga Korban Mayat Dicor di Jaktim Minta Pelaku Dihukum Mati
"Serta menggunakan kalung berwarna hitam usia kurang lebih 20 tahun," jelas Yohan.
Belum diketahui pasti kronologi kejadian penemuan jenazah wanita tanpa identitas tersebut. Saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan.
Yohan mengatakan, petugas langsung melakukan evakuasi mayat wanita tanpa identitas itu setelah menerima laporan.
"Saat ini korban atau jenazah sudah berhasil dievakuasi dan dibawa ke RS POLRI untuk identifikasi lebih lanjut," pungkasnya.