Salat Tarawih dilakukan dengan dua rakaat satu salam, sebagaimana hadits Nabi ﷺ:
"Salat malam itu dua rakaat-dua rakaat." (HR. Bukhari & Muslim)
Meskipun bisa dilakukan sendiri di rumah, salat Tarawih lebih utama dikerjakan secara berjamaah di masjid. Rasulullah ﷺ bersabda:
"Barang siapa yang salat (Tarawih) bersama imam hingga selesai, maka ditulis baginya pahala salat semalam suntuk." (HR. Tirmidzi)
Setelah Al-FatihahTidak ada ketentuan khusus mengenai surat yang dibaca setelah Al-Fatihah, tetapi membaca ayat atau surat yang lebih panjang lebih utama.
Baca Juga: Keutamaan Shalat Tarawih untuk Malam ke 1 Hingga 10
Sebelum melaksanakan salat Tarawih, niat perlu ditetapkan dalam hati, misalnya:
"Usholli sunnatat tarowih rok’ataini mustaqbilal qiblati adaa-an imaman/makmuman lillahi ta’ala."
(Saya niat salat sunnah Tarawih dua rakaat menghadap kiblat sebagai imam/makmum karena Allah Ta’ala.)
Setelah salat Tarawih, dianjurkan membaca doa, salah satunya:
"Ya Allah, jadikanlah kami termasuk orang-orang yang sempurna imannya, yang memenuhi kewajiban, yang menjaga salat, yang menunaikan zakat, yang mencari ridha-Mu, dan yang memperoleh ampunan-Mu."