POSKOTA.CO.ID - Hasil pertandingan babak reguler kompetisi NBA musim 2024-25 antara Orlando Magic vs Golden State Warriors dimenangkan tim tamu.
Golden State Warriors mengamankan kemenangan di kandang Orlando Magic dengan skor 115-121 pada Jumat pagi, 28 Februari 2025 waktu Indonesia.
Warriors meraih kemenangan atas Magic setelah mengubah defisit 14 poin menjadi keunggulan lima poin.
Stephen Curry jadi bintang kemenangan Golden State Warriors dalam pertandingan ini, setelah mendulang 56 angka, 4 rebound, dan 3 assist.
Torehan 56 poin merupakan tertinggi dicetak Stephen Curry di NBA musim ini.
Lebih sensasional lagi, Stephen Curry berhasil memasukkan 12 dari 19 kali percobaan lemparan tiga angka.
Curry tampil luar biasa, terutama di kuarter ketiga dengan membukukan 22 poin di kuarter ini.
Sebelumnya, Curry mengakhiri paruh pertandingan dengan tembakan dari luar setengah lapangan untuk menjaga Warriors dalam posisi tertinggal 14 pada kedudukan 66-52.
Kemudian Curry membuka babak kedua atau kuarter tiga dengan lemparan 3 poin lainnya.
Poin tertinggi sepanjang karier Curry adalah 62 poin, yang dicetak pada 3 Januari 2021, saat melawan Portland Trail Blazers.
Baca Juga: Cara Beli Tiket dan Jadwal Timnas Indonesia vs Bahrain dalam Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sedangkan pencetakan poin tertinggi sepanjang kariernya untuk 3 poin dalam satu pertandingan adalah 13.
Magic Terlalu Banyak Turnover
Sementara di kubu Magic, bintang mereka Paolo Banchero mencetak 41 angka, 6 rebound dan 5 assist dan Franz Wagner menambahkan 27 poin.
Itu adalah kemenangan ketujuh Warriors dalam delapan pertandingan sejak merekrut Jimmy Butler.
Butler mencetak lima poin dengan 1 dari 7 tembakan dengan tujuh assist selama 32 menit.
Di sisi lain, hasil ini jadi kekalahan Magic yang ke-14 dalam 20 pertandingan.
Salah satu faktor kekalahan Magic dari Warriors disebabkan terlalu banyak melakukan turnover. Total 18 kali Magic melakukan turnover.