POSKOTA.CO.ID - Dampak buruk mengintai mesin kendaraan bermotor Anda saat menggunakan bahan bakar minyak (BBM) oplosan, berikut ini penjelasannya
Imbas dari kasus dugaan pengoplosan Pertalite menjadi Pertamax yang dilakukan oleh tujuh tersangka PT Pertamina Patra Niaga, mengejutkan masyarakat.
Lantaran banyak masyarakat yang mengeluhkan usai mengisi kendaraan dengan Pertamax oplosan.
Penggunaan BBM oplosan atau eceran di pinggir jalan sangat rawan dilakukan oleh penjual.
Meskipun begitu, masih banyak masyarakat yang memilih mengisi bensin di pinggir jalan. Karena malas mengantri ataupun dalam keadaan darurat.
Baca Juga: Siapa yang Bohong, Kejaksaan Agung Bantah Klaim Pertamina Soal Blending BBM Pertamax
Sayangnya tindakan tersebut jika dilakukan berkali-kali dapat merusak mesin kendaraan.
Sebab mengisi bensin eceran berpotensi besar mendapatkan bahan bakar oplosan yang berbahaya bagi mesin kendaraan.
Dampak Buruk BBM Oplosan Bagi Kendaraan
- Suara mesin bising
Efek buruk pertama yang dapat Anda rasakan ketika menggunakan bensin oplosan yakni mesin menjadi knoking.
Baca Juga: Ferry Irwandi Sebut Borok Korupsi Pertamina Bukan Cuma BBM Oplosan: 193 T? Itu Mah Terlalu Sedikit
Hal itu disebabkan karena pembakaran mesin yang tidak sempurna. Akibat pembakaran tersebut membuat suara mesin bising. Suara satu yang ditimbulkan ini pastinya sangat menggangu kenyamanan Anda dalam berkendara.
- Performa mesin menurun