POSKOTA.CO.ID - Bagi Anda Keluarga Penerima Manfaat simak daftar berikut ini saldo dana bantuan sosial (bansos) yang akan terus disalurkan pada 2025.
Pemerintah terus menyalurkan bantuan untuk masyarakat miskin dan rentan miskin dengan tujuan untuk menekan angka kemiskinan serta diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang layak mendapatkan bantuan ini.
Banyak sekali bansos yang terus disalurkan mulai awal tahun sampai periode akhir tahun 2025 nanti. Anda bisa mengetahui daftar bantuannya dalam artikel ini.
Daftar Bansos yang Terus Disalurkan
Dikutip dari Youtube Channel Heru Agustian, untuk bantuan yang terus disalurkan mulai awal bulan di tahun 2025 yaitu:
- Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH)
- Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)
- Bantuan Program Indonesia Pintar
- Bantuan Pangan Beras 10kg
- Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa dan BLT Kemiskinan Ekstrim
- Bantuan Atensi Yatim Piatu
Baca Juga: Kategori Masyarakat yang Berhak Terima Bansos PKH dan Cara Daftarnya Pakai NIK KTP
Bantuan PKH dan BPNT
Untuk bantuan PKH dan BPNT ini merupakan alokasi untuk Januari-Februari-Maret di periode pertama tahun 2025.
"Jadi teman-teman tinggal tunggu saja untuk jadwal pencairannya secara resmi dan siapkan KKS Anda masing-masing." Kata Heru dikutip Jumat, 28 Februari 2025.
Bantuan PIP
Bagi para penerima yang sudah melakukan aktivasi untuk bantuan anak sekolah ini, bisa dapatkan saldo bantuan Program Indonesia Pintar ini.
Baca Juga: Beberapa KPM Terlambat Terima Bansos PKH BPNT Tahap 1 2025, Ini Hal yang Harus Dilakukan
Bantuan Pangan Beras 10kg
Bantuan beras 10kg ini disalurkan selama 2 bulan di Januari-Februari 2025. Jumlah penerima sebanyak 16 juta dan bantuan pangan ini disalurkan sebanyak 10kg untuk masing-masing penerima.