POSKOTA.CO.ID - Patrick Kluivert sebentar lagi akan melakoni debut di laga resmi bersama Timnas Indonesia pada Maret medatang.
Timnas Indonesia akan melakoni dua laga lanjutan di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga.
Tim Garuda akan bertandang ke Australia pada 20 Maret 2025 dan menjamu Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 25 Maret 2025.
Untuk menghadapi laga tersebut, Kluivert dikabarkan akan mempersiapkan sebanyak 27 pemain dalam skuad Garuda jelang babak Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Prediksi 27 Pemain Terbaik Pilihan Patrick Kluivert
Laga pada Maret mendatang akan menjadi era baru Timnas Indonesia bersama Patrick Kluivert yang baru ditunjuk jadi pelatih kepala pada Januari 2025 lalu.
Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, mengatakan bahwa ia sudah menggelar rapat dengan Patrick Kluivert.
Dalam rapat itu, Patrick Kluivert membutuhkan 27 pemain terbaik yang nantinya dipanggil ke Timnas Indonesia.
"Kemarin hasil rapat itu ada 27 pemain yang akan dipanggil."
"Akan tetapi itu nanti difinalisasi lagi apakah tetap 27 pemain atau hanya 26 saja," kata Sumardji kepada awak media beberapa hari lalu.
Selama memantau langsung pertandingan Liga 1, Sumardji hadir langsung ke venue pertandingan.
Ia menemani Patrick Kluivert dan memberikan informasi perihal pemain yang diinginkannya.
Hasilnya ada pemain baru yang membuat Patrick Kluivert tertarik, namun Sumardji enggan menyebutkan nama pemain tersebut.
"Ada pemain yang akan menarik. Nanti akan disampaikan pada hari berikutnya," kata Sumardji.
Sejauh ini, Patrick Kluivert bersama tiga asistennya yakni Denny Landzaat, Alex Pastoor, dan Gerald Vanenburg sudah menyaksikan beberapa laga Liga 1 di stadion.
Mereka hadir langsung menyaksikan laga Persija Jakarta vs PSBS Biak, Dewa United vs Persija, serta Persita vs Persik Kediri.
Di antara laga-laga tersebut, bukan tak mungkin Kluivert tertarik dengan pemain lokal yang belum pernah masuk timnas.
Baca Juga: 6 Pemain Timnas Indonesia Berpotensi Absen Lawan Bahrain, Salah Satunya Il Capitano Jay Idzes
Tiga Pemain Keturunan yang Baru Bakal Langsung Gabung?
Tiga pemain baru yakni Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy sedang diupayakan bisa merampungkan proses kepindahan secepatnya.
Selain itu, pemain baru juga tidak bisa didaftarkan secara mendadak kepada AFC.
Untuk laga yang akan datang yakni 20 dan 25 Maret, AFC punya tenggat waktu tersendiri untuk pendaftaran pemain ke ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga.
Menurut Exco PSSI, Arya Sinulingga, pendaftaran harus dilakukan minimal sepuluh hari jelang pertandingan lawan Australia pada 20 Maret.
"Pendaftaran terakhir pemain ke AFC paling lambat 10 Maret." kata Arya.
Namun, diperkirakan Kluivert cs tidak akan terlalu banyak mengubah komposisi skuad seperti di era pelatih sebelumnya.
Berikut adlaah prediksi 27 pemain yang akan dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia untuk laga menghadapi Australia dan Bahrain:
Kiper: Maarten Paes, Ernando Ari, Nadeo Argawinata
Bek: Jay Idzes, Mees Hilgers, Rizky Ridho, Kevin Diks, Justin Hubner, Calvin Verdonk, Shayne Pattynama, Sandy Walsh, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam
Gelandang: Ivar Jenner, Thom Haye, Marselino Ferdinan, Yakob Sayuri, Saddil Ramdani, Eliano Reijnders, Nathan Tjoe-A-On
Penyerang: Ragnar Oratmangoen, Ole Romeny, Ramadhan Sananta, Rafael Struick, Kelly Sroyer, Egy Maulana Vikri
CATATAN: Daftar pemain di atas masih bersifat prediksi dan masih bisa berubah apabila ada kendala cedera. Selain itu, tiga pemain keturunan yang baru juga belum tercantum di atas karena belum resmi memegang paspor Indonesia.