Ia mengatakan bahwa saat ini sudah berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat untuk mengadakan sosialisasi dan pembinaan para Kepala Daerah.
“Saya sudah sampaikan ke Pak Sekda, Pak Camat untuk membina kades. Kita harus memanfaatkan media sosial dengan positif,” ucapnya.
Kades Sempat Klarifikasi
Baca Juga: Viral, Kades Pamijahan Ngaku Geli Terima Nasi Kotak dari Acara Bupati Bogor
Sebelumnya, Wiwin sempat klarifikasi dan mengatakan bahwa tidak ada niat sama sekali untuk menyinggung beberapa pihak atas videonya yang viral menertawakan nasi kotak.
“Tidak ada niat untuk menghina melainkan seru-seruan. Kita dapat makan itu tidak makan di sana melainkan di bawa dan ditenteng,” kata Wiwin.
Ia juga menjelaskan bahwa maksud dari kata ‘geli’ yang diucapkan di video tersebut bukan memiliki arti jijik tetapi lucu.
“Di situ ada kata-kata geli, geli bukan berarti jiji, itu lucu ya. Seru-seruan bawa tentangan ini,” katanya.