Bisa Jadi Pilihan Saat Puasa, Ini Sederet Manfaat Luar Biasa Buah Markisa untuk Kesehatan

Rabu 26 Feb 2025, 22:00 WIB
Ketahui manfaat kesehatan buah markisa yang bisa dikonsumsi secara rutin. (Sumber: Freepik)

Ketahui manfaat kesehatan buah markisa yang bisa dikonsumsi secara rutin. (Sumber: Freepik)

POSKOTA.CO.ID – Selama melakukan puasa, tubuh akan mengalami perubahan pola makan dan metabolisme yang dapat mempengaruhi energi, pencernaan, serta daya tahan tubuh.

Anda bisa mulai memilih makanan apa saja yang akan dikonsumsi untuk tetap menjaga kebugaraan dan kesehatan saat berpuasa.

Buah Markisa (Passiflora edulis) sepertinya dapat jadi pilihan. Ini adalah buah tropis yang dikenal karena memiliki rasa manis dan asam yang menyegarkan.

Baca Juga: Sudah Tahu? Buah Stroberi Miliki Beragam Manfaat Kesehatan, Salah Satunya Bantu Atasi Masalah Jantung

Mengonsumsi buah markisa saat sahur atau berbuka diklaim dapat membantu menjaga keseimbangan nutrisi dan memberikan manfaat kesehatan yang optimal.

Tak hanya itu, markisa juga kaya akan nutrisi seperti vitamin C, serat, dan antioksidan, yang sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Kandungan antioksidan, serat, serta vitamin dalam buah markisa juga menjadikannya sebagai salah satu superfood yang dapat meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Dalam penelitian yang dipublikasikan Journal of Food Science and Technology, markisa mengandung senyawa polifenol, karotenoid, serta vitamin C dan A yang berperan sebagai antioksidan alami.

Baca Juga: Selain Manis, Buah Mangga Juga Mengandung Banyak Manfaat Kesehatan, Salah Satunya Baik untuk Mata

Manfaat Buah Markisa untuk Kesehatan

Berikut ini adalah beberapa manfaat buah markisa untuk kesehatan yang bisa menjadi pilihan asupan makanan saat puasa:

1. Jaga Kesehatan Jantung

Berkat kandungannya, buah markisa dapat menjaga kesehatan jantung. Ini karena kehadiran kalium yang berperan dalam mengatur tekanan darah dan menjaga kesehatan jantung.

Dalam studi American Journal of Clinical Nutrition, diketahui bahwa konsumsi makanan kaya kalium dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke.

Selain itu, serat yang ada dalam markisa juga dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL), sehingga menurunkan risiko aterosklerosis.

Baca Juga: Intip Manfaat Kesehatan dari Air Kelapa, Mulai Dari Cegah Dehidrasi Hingga Menurunkan Tekanan Darah

2. Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Menurut National Institutes of Health (NIH), vitamin C dalam markisa dapat membantu tubuh dalam memproduksi sel darah putih yang berfungsi melawan infeksi dan penyakit.

Sehingga jika Anda mengonsumsi markisa secara rutin, ini dapat membantu tubuh lebih tahan terhadap serangan virus dan bakteri.

3. Bantu Jaga Kesehatan Pencernaan

Markisa juga mengandung serat pangan yang tinggi. Ini dapat berfungsi untuk melancarkan sistem pencernaan dan mencegah sembelit.

Selain itu, serat juga berperan dalam menjaga kesehatan usus dengan mendukung pertumbuhan bakteri baik yang ada di dalam sistem pencernaan.

Baca Juga: Buah Kecapi Mulai Langka, Ini 5 Manfaat Kesehatan yang Dimiliki Buah yang Mungil dan Manis Ini

4.  Kontrol Gula Darah

Dalam penelitian yang dipublikasikan oleh Diabetes, Obesity and Metabolism Journal menemukan bahwa piceatannol, senyawa bioaktif dalam buah markisa, dapat meningkatkan sensitivitas insulin.

Ini diketahui dapat membantu mengontrol kadar gula darah, yang membuatnya menjadi pilihan yang baik untuk penderita diabetes atau orang yang ingin menjaga kadar gula darah tetap stabil.

5. Tingkatkan Kesehatan Kulit

Kandungan vitamin A dan antioksidan dalam markisa juga dapat membantu menjaga kesehatan kulit dengan mempercepat regenerasi sel dan mengurangi tanda-tanda penuaan dini.

Selain itu, Antioksidan yang di dalamnya juga diketahui berperan dalam melindungi kulit dari paparan sinar UV dan polusi.

Baca Juga: Dapatkan 7 Manfaat Kesehatan dari Daun Mint, Baik untuk Kualitas Tidur hingga Pelihara Kesehatan Usus

6. Tingkatkan Kualitas Tidur

Buah markisa mengandung senyawa harman yang memiliki efek menenangkan dan dapat membantu Anda untuk mengatasi masalah tidur seperti insomnia.

Mengonsumsi jus markisa sebelum tidur diketahui dapat membantu tubuh lebih rileks sehingga akan membuat waktu tidur lebih nyenyak.

Buah markisa adalah sumber nutrisi yang kaya manfaat bagi kesehatan jantung, meningkatkan kekebalan tubuh, hingga mendukung kesehatan kulit dan tidur yang lebih baik.

Berita Terkait

Markisa Segar Di SMPN 5 Bogor

Kamis 18 Jul 2019, 20:23 WIB
News Update