Subsidi Dana Bansos BLT BBM 2025 Senilai Rp600.000 Cair Bulan Ini? Cek Penjelasan Lengkapnya di Sini

Selasa 25 Feb 2025, 09:00 WIB
Bansos BLT BBM 2025 tahap 1 akan segera dilakukan proses pencairannya, simak berikut ini informasi terbarunya. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

Bansos BLT BBM 2025 tahap 1 akan segera dilakukan proses pencairannya, simak berikut ini informasi terbarunya. (Sumber: Poskota/Aldi Harlanda Irawan)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah kembali menjalanlan program bantuan sosial (bansos) Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) pada tahun 2025.

Informasi yang beredar menyebutkan bahwa pencairan bansos BLT BBM akan cair pada bulan Februari 2025 melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Proses penerimaannya dana bansos ini direncanakan melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) seperti Bank BRI, BNI dan Mandiri ataupun melalui PT Pos Indonesia.

Namun, apakah kabar ini benar? Berikut penjelasan lengkapnya yang dilansir dari kanal YouTube Arfan Saputra Channel, pada 25 Februari 2025.

Baca Juga: Ini Ciri KPM yang Tidak Lagi Menerima Pencairan Dana Bansos untuk Penyaluran Tahap ke-2, Serta Informasi Terkait Bansos Tambahan Menjelang Ramadhan 2025

Status Penyaluran BLT BBM 2025

Program BLT BBM 2025 bertujuan untuk membantu keluarga penerima manfaat (KPM) yang terdampak kenaikan harga bahan bakar minyak.

Hingga saat ini, Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia belum mengeluarkan pengumuman resmi terkait jadwal pencairan dan besaran bantuan yang akan diberikan.

Jika mengacu pada skema tahun sebelumnya, besaran BLT BBM yang disalurkan berkisar antara Rp150.000 hingga Rp300.000 per bulan. Namun, angka ini masih dalam tahap penentuan lebih lanjut oleh pemerintah.

Sebagai perbandingan, pada tahun 2024, BLT BBM diberikan sebesar Rp150.000 per bulan selama empat bulan dalam satu tahap pencairan.

Skema Penyaluran BLT BBM

Penyaluran bansos BLT BBM 2025 masih dalam tahap perencanaan. Jika menggunakan skema yang sama seperti tahun sebelumnya, bantuan ini kemungkinan besar akan diberikan dalam satu tahap untuk periode Januari hingga April 2025, dengan total bantuan mencapai Rp600.000 per KPM.

Sementara itu, penyaluran bansos yang telah berlangsung pada Februari ini bukan merupakan BLT BBM, melainkan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT).

Berita Terkait

News Update