POSKOTA.CO.ID - Baru-baru ini, nama Riezky Kabah ramai diperbincangkan oleh warganet di berbagai media sosial.
Konten videonya kerap muncul di berbagai akun dengan pembawaan yang tak biasa seperti pria pada umumnya.
Dalam video yang sering tersebar luas itu, Riezky Kabah sering mengomentari profesi guru.
Bahkan, satu di antara videonya menyebut bahwa semua guru itu korupsi dan penjahat terkejam di dunia pendidikan yang tak pantas dihormati.
Baca Juga: Viral, Kades Pamijahan Ngaku Geli Terima Nasi Kotak dari Acara Bupati Bogor
Lantas, siapa sebenarnya Riezky Kabah?
Riezky Kabah merupakan seleb TikTok atau TikToker asal Pontianak, Kalimantan Barat.
Nama akun TikToknya @riezky.kabah, ia kerap membuat konten video yang menuai sorotan dan hujatan dari warganet.
Konten-konten videonya banyak berisi tentang pernyataan yang dianggap merendahkan profesi guru.
Baca Juga: Daftar Harga Makanan Ci Mehong yang Viral di TikTok, Nomor 1 Pemicu Konflik
Video Rizky yang menyebut semua guru melakukan korupsi dan bersikap jahat diunggah pertama kali pada 9 Februari 2025 dan telah menyebar luas di berbagai platform.
Bahkan, dalam unggahan aslinya di TikTok, video tersebut telah mencapai 3,4 juta penonton dan menuai lebih dari 16 ribu komentar hingga artikel ini dibuat.
Konten tersebut tidak hanya di TikTok, tapi telah tersebar dan diunggah ulang oleh beberapa akun di Instagram maupun x (dulunya Twitter).
Tidak hanya satu kali, konten Riezky yang terkesan merendahkan profesi guru juga terpampang di akun pribadinya.
Meskipun banyak dihujat oleh warganet, namun pria yang kerap dipanggil Iky itu tidak menunjukkan tanda-tanda penyesalan.
Selain dapat hujatan karena isi kontennya, Riezky Kabah juga menuai kritik karena pembawaannya yang terkesan seperti perempuan.