Anggun C Sasmi memberikan klarifikasi setelah dituding menjadi pendukung Zionisme. (Sumber: X/@anggun_cipta)

HIBURAN

Anggun C. Sasmi Tegaskan Tak Dukung Israel: Saya Selalu Menjunjung Tinggi Kemanusiaan

Selasa 25 Feb 2025, 18:14 WIB

POSKOTA.CO.ID – Penyanyi internasional asal Indonesia, Anggun C Sasmi melakukan klarifikasi setelah adanya tuduhan bahwa dirinya disebut sebagai pendukung Zionisme.

Sempat viral di media sosial, isu Anggun pendukung Zionisme ini awalnya muncul di platform X (Twitter), setelah beberapa akun menyoroti unggahan lamanya di ajang Eurovision Song Contest.

Dalam akun Instagram pribadinya @anggun_cipta yang dipublish pada Minggu, 23 Februari 2025, dia menyangkal tuduhan tersebut.

Baca Juga: Anggun C Sasmi Diduga Dukung Israel, Netizen Serukan Boikot

Penjelasan Anggun C Sasmi

Ia menjelaskan asal mula unggahan yang digunakan untuk menyerangnya, yang ternyata adalah komentar live tweet tentang Eurovision pada 2015 dan 2016 lalu.

Unggahan tersebut dilontarkannya saat dirinya berposisi sebagai juru bicara juri Prancis pada event Eurovision 2023 yang lalu.

Penyanyi yang lahir di Jakarta ini menegaskan, komentarnya saat itu hanya terkait dengan musik dan tidak berhubungan dengan politik.

"Berpartisipasi dalam acara sebesar Eurovision Song Contest dan melakukan live tweet tentang acara tersebut, di mana saya mengomentari lagu-lagu dan penyanyi dari banyak negara termasuk Israel, TIDAK MEMBUAT SAYA JADI PENDUKUNG POLITIK ISRAEL," ujarnya.

Baca Juga: Agenda Zionisme, Joe Biden Sebut AS Harus Pimpin Tatanan Dunia Baru

Tak hanya itu, Anggun juga mengecam pihak-pihak yang menurutnya telah memanipulasi fakta dan menyebarkan kebencian terhadap dirinya.

Tak hanya membantah, dia juga menyatakan bahwa dirinya akan mengambil langkah hukum terhadap pencemaran nama baik berdasarkan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Selain itu, ia menegaskan bahwa dirinya selalu berada di pihak kemanusiaan dan tidak pernah mendukung kebijakan politik Israel terhadap Palestina.

"Di tengah konflik dunia, saya selalu menjunjung tinggi kemanusiaan. Saya tidak pernah mendukung politik Israel terhadap Palestina!" tegasnya.

Baca Juga: Film Captain America Brave New World Terancam Diboikot Imbas Hadirkan Superhero Asal Israel

Anggun Dapat Banyak Dukungan

Saat ini, pernyataan Anggun tersebut tengah menjadi sorotan publik dan memicu berbagai reaksi terutama di media sosial.

Dalam postingan klarifikasi Anggun di Instagram, dirinya mendapatkan banyak dukungan dari rekan sesama artis hingga para penggemarnya.

Salah satunya dari rapper legendaris Indonesia yang memberikan dukungannya. “Semangat, mbak.. there ain't no pettiness around, could keep a good person down,” kata @iwaktherockfish.

“Kayaknya nggak pada pernah nonton Eurovision juga. Main SS trus judgmental. Apa banget deh..” tambah @janedoeisliving

“Kasih PAHAM mbakyu👏👏👏kesel bgt bacanya di X…konteksnya apa yg di bluffing dan di framming apa…ngeselin emang,” ujar @amingisback.

Tags:
media sosialkebijakan politik Israel terhadap Palestinapencemaran nama baikisu Anggun pendukung ZionismeAnggun C Sasmi

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor