POSKOTA.CO.ID - Belakangan sistem Info GTK tidak bisa diakses, sehingga menyulitkan para tenaga pendidik untuk mengecek data serta melakukan validasi data administrasi.
Info GTK ini dirancang untuk mendata serta memastikan keakuratan data para tenaga pengajar di Indonesia yang nantinya dijadikan sebagai acuan pemberian tunjangan profesi guru (TPG).
Lantas mengapa laman Info GTK tidak bisa diakses dan tidak bisa digunakan oleh para guru?
Alasan Info GTK Tidak Bisa Diakses
Saat mencoba mengunjungi laman resmi Info GTK melalui alamat https://info.gtk.kemdikbud.go.id/, tertera sebuah informasi bahwa sistem sedang dalam perbaikan.
Alhasil para guru yang akan melakukan pengecekan data serta memvalidasi data sesuai kebutuhan belum bisa dilakukan.
“Saat ini layanan InfoGTK sedang dalam proses peningkatan sistem, mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” bunyi keterangan dari laman Info GTK.
Dengan begitu, para guru harus sedikit bersambar hingga sistem ini bisa diakses lagi. Belum dapat dipastikan, kapan sistem Info GTK ini akan selesai, karena tidak ada keterangan lanjutan.
Cara Alternatif Akses Info GTK
Meski saat ini, sistem sedang dalam perbaikan. Para guru tetap bisa mengecek data administrasinya apakah sudah valid atau belum, guna tetap bisa mendapatkan tunjangan profesi pada April 2025 nanti.
Adapun cara yang bisa dilakukan, sambil menunggu perbaikan sistem Info GTK selesai, antara lain:
- Akses PTK Datadik melalui laman ptk.datadik.dikdasmen.go.id
- Login menggunakan akun Dapodik
- Setelah masuk ke halaman PTK Datadik, lakukan pengecekan pada data Anda