POSKOTA.CO.ID - Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2025 akan segera dibuka, diperkirakan setelah proses pendaftaran 2024 tuntas.
Perlu diketahui, bahwa untuk mendaftar ke CPNS bukanlah hal yang mudah. Maka dari itu, calon pelamar perlu mempersiapkan 3 hal penting.
Persiapan ini dilakukan agar proses pendaftaran nantinya akan menjadi lebih mudah dan lebih lancar.
Hal itu dikarenakan, Anda sudah mempersiapkan akun SSCASN, kemudian melengkapi dokumen yang dibutuhkan, serta menyesuaikan syarat dan kualifikasi.
Baca Juga: Waspada! CPNS Bisa Gagal Dilantik Jadi PNS, Ini Faktor Penyebab dan Solusinya
Persiapan Mendaftar CPNS 2025
Lakukan persiapan berikut ini agar proses pendaftaran lebih lancar!
1. Membuat Akun SSCASN
Persiapan pertama yang perlu diketahui oleh calon pelamar adalah bagaimana cara untuk membuat akun SSCASN guna mendaftar CPNS 2025.
Ikuti langkah-langkah pembuatan akunnya melalui cara-cara berikut ini:
Baca Juga: Persiapan Rekrutmen CPNS 2025: Daftar Akun SSCASN, Ini Langkah-Langkahnya
- Buka situs sscasn.bkn.go.id
- Klik 'Buat Akun' untuk mendaftar akun
- Isi profil dengan lengkap dan benar
- Masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nomor Kartu Keluarga (KK)
- Lengkapi data dan klik 'Lanjutkan'
- Pilih 'Pendaftaran Akun' untuk menyelesaikan proses
Setelah itu akun Anda akan berhasil dibuat, login ke situs dan pantau pembukaan pendaftaran CPNS 2025.