Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno ketika mengikuti prosesi serah terima jabatan dari Pj Gubernur Jakarta Kamis, 20 Februari 2025. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

JAKARTA RAYA

Patuh Arahan Megawati, Pramono Anung Baru Ikut Retret di Magelang Hari Ini

Senin 24 Feb 2025, 14:38 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur Jakarta Pramono Anung, mengikuti kegiatan Retret di Magelang, Jawa Tengah, bersama dengan sejumlah kepala daerah lainnya.

Hal itu disampaikan Pramono kepada awak media setelah tiba di Akademi Militer (Akmil) Magelang.

"Saya Gubernur Jakarta bersama pak Walikota Jogja dan 17 lainnya yang bersama-sama dengan kami. Hari ini kita mau memulai ikut untuk retret," kata Pramono, Senin, 24 Februari 2025.

Politisi senior PDIP ini tidak menjelaskan secara pasti kenapa baru mengikuti kegiatan retret hari ini.

Baca Juga: Deretan Kepala Daerah Kader PDIP Ini Tetap Hadiri Retret, Abai Instruksi Megawati Soekarnoputri?

Namun ia menyampaikan hal ini setelah adanya instruksi dari ketua umum (ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri agar kepala daerah dari partai banteng menunda kegiatan retret.

"Kenapa baru hari ini? Tentunya saya tidak perlu menjelaskan apa-apa. Tetapi apapun saya tetap berkomunikasi dengan Ibu Megawati dan juga DPP Partai," jelas Pramono.

Ditegaskan Pramono, apa yang menjadi keputusan bersama, tentunya dilakhkan dengan pertimbangan yang matang.

"Dengan mempertimbangkan sesungguh-sungguhnya apa yang menjadi arahan ibu ketua umum untuk melakukan penundaan," tukasnya.

Tags:
PDIPkepala daerahMegawati SoekarnoputriPramono AnungMagelangRetretRetret Kepala DaerahGubernur Jakarta

Pandi Ramedhan

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor