Tabel Angsuran Cicilan KUR Mandiri 2025 dengan Plafon hingga Rp100 Juta Tenor Kredit Panjang

Minggu 23 Feb 2025, 09:15 WIB
Ilustrasi pengajuan pinjaman dana KUR Mandiri 2025. (Sumber: Pinterest)

Ilustrasi pengajuan pinjaman dana KUR Mandiri 2025. (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Bank Mandiri kembali meluncurkan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) pada tahun 2025. Program KUR Mandiri 2025 hadir sebagai solusi bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang membutuhkan akses pembiayaan dengan suku bunga rendah dan proses pengajuan yang sederhana.

Program ini dirancang khusus untuk memberikan kemudahan akses pembiayaan, baik untuk modal kerja maupun investasi, bagi para pelaku usaha yang produktif namun masih menghadapi kendala dalam menyediakan agunan tambahan atau agunan yang memadai.

Program KUR Mandiri 2025 memiliki tujuan utama untuk memperluas jangkauan pembiayaan bagi usaha-usaha produktif, meningkatkan daya saing UMKM, serta mendorong pertumbuhan ekonomi nasional dan penyerapan tenaga kerja.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menyatakan bahwa pemerintah menargetkan penyaluran KUR pada tahun 2025 mencapai Rp300 triliun.

Baca Juga: Cek Syarat Dokumen Pengajuan KUR Mandiri 2025, Segera Lengkapi agar Pinjaman Disetujui

Jenis-Jenis KUR Mandiri 2025

Mandiri KUR 2025 menawarkan lima jenis kredit yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan usaha, yaitu:

  • KUR Super Mikro
  • KUR Mikro
  • KUR Kecil
  • KUR PMI/KUR TKI
  • KUR Khusus

Setiap jenis KUR memiliki plafon pinjaman dan suku bunga yang berbeda, mulai dari Rp10 juta hingga Rp500 juta, sehingga pelaku UMKM dapat memilih opsi yang paling sesuai dengan skala usahanya.

Baca Juga: Cicilan Terkecil Pinjaman KUR BRI 2025, Plafon Mulai Rp10-100 Juta dengan Tenor Panjang 5 Tahun, Cek Tabel Angsurannya

Syarat Pengajuan KUR Mandiri 2025

Bagi pelaku UMKM yang berminat mengajukan Mandiri KUR 2025, berikut adalah persyaratan yang harus dipenuhi:

  • Berusia minimal 21 tahun atau sudah menikah.
  • Tidak sedang menerima kredit produktif dari bank lain (kecuali kredit konsumsi seperti KPR, KKB, atau Kartu Kredit).
  • Memiliki usaha yang telah berjalan minimal 6 bulan.

Melampirkan dokumen-dokumen berikut:

  • E-KTP atau Surat Keterangan Pembuatan E-KTP
  • Nomor Induk Berusaha (NIB) atau Surat Keterangan Usaha (SKU)
  • NPWP (untuk pinjaman di atas Rp50 juta)
  • Kartu Keluarga (KK)
  • Akta nikah atau cerai (jika sudah menikah atau bercerai)
  • Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan

Baca Juga: KUR BRI 2025 Sudah Bisa Diajukan? Ini Aturan dan Syarat Terbarunya!

Cara Mengajukan KUR Mandiri 2025

Berita Terkait
News Update