POSKOTA.CO.ID - Drama Korea Undercover High School menikmat rating tinggi meski baru tayang dua episode.
Drakor Undercover High School dari MBC merupakan comeback aktor Seo Kang Jun setelah drama terakhirnya, Grid yang tayang pada 2022 lalu.
Kehadiran Seo Kang Jun yang sempat vakum 3 tahun ini tentunya dinantikan para fans untuk melihat kembali aksi aktingnya di layar kaca.
Melansir dari Soompi, Nielsen Korea melaporkan mendapatkan peringkat nasional rata-rata sebesar 6,6 persen untuk episode keduanya.
Baca Juga: Bintangi Drakor Friendly Rivalry, Berikut Deretan Drama Populer yang Diperankan Lee Hyeri
Drama Korea yang tayang di akhir pekan ini dibintangi oleh sederet aktor, yaitu Seo Kang Jun, Jin Ki Joo, Kim Min Ju, dan Kim Shin Rok.
Sinopsis Drakor Undercover High School
Drama action comedy ini bercerita tentang Jung Hae Seong (Seo Kang Jun), seorang agen lapangan andalan untuk National Intelligence Service (NIS).
Setelah insiden besar terjadi selama operasi, Jung Hae Seong diturunkan dari jabatannya dan ditempatkan dalam operasi untuk mencari keberadaan emas batangan milik Raja Gojong yang hilang.
Baca Juga: Fakta Menarik Drakor Study Group, Bakal Ada Season 2?
Untuk tugas ini, ia menyembunyikan identitasnya dan menyamar sebagai siswa di SMA Byeongmoon yang bergengsi. Di sana, ia bertemu dengan Guru Oh Soo A (Jin Ki Joo) sebagai wali kelasnya.
Oh Soo-A adalah guru kontrak yang mengajar pelajaran sejarah Korea. Ia memiliki kepribadian yang jujur ??dan dia memiliki kasih sayang yang kuat terhadap murid-muridnya.
Pertemuan Jung Hae Seong dengan Oh Soo A memantik perasaan cinta lama yang menyebabkan luka terbesar di hatinya.
Tayang di MBC sejak 21 Februari 2025, Anda bisa menyaksikan drama Undercover High School secara streaming melalui VIU.