JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno, menegaskan akan menyelesaikan masalah tunggakan sewa hunian rumah susun (rusun).
Hal itu disampaikan Rano usai menghadiri acara Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2025 di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.
"Ya itu harus kita kejar, harus, harus kita selesaikan itu," kata Rano kepada wartawan, Minggu, 23 Februari 2025.
Disisi lain, pria dengan sapaan akrab Bang Doel itu menyampaikan bahwa pihaknya masih mengkaji soal wacana pembatasan sewa hunian rusun.
"Itu masih dikaji, artinya begini, kalau dia bisa selamanya bagus," jelasnya.
Baca Juga: 3 Alasan Pemprov Jakarta Batasi Masa Sewa Rusun
Namun dirinya mengharapkan agara masyarakat Jakarta dapat memiliki rumah atau hunian tetap.
Maka ia berharap penghuni rusunawa bisa terus berprogres hingga bisa membeli hunian atau rumah tetap, bukan lagi sewa.
"Tapi kan artinya rusun itu kepentingannya, maaf agak kelas ya, ada masyarakat berpenghasilan rendah itu kelas kelas yg mungkin yang tidak terlalu mahal," kata Doel.
"Nah artinya kalau dia rejekinya insyaallah berkembang naik pasti pindah ke tenpat lain, tapi itu kita sedang kaji," tambahnya.
Diketahui, Dinas Perumahan Rakyat dan kawasan Permukiman (DPRKP) Jakarta mencatat jumlah tunggakan rusunawa yang mencapai Rp95,5 Miliar.