Cara Mengajukan KUR Bank BRI 2025, Cek Syarat, Proses, dan Tips Agar Disetujui

Minggu 23 Feb 2025, 10:20 WIB
ilustrasi calon debitur yang akan mengajukan pinjaman KUR BRI 2025 (Sumber: BRI)

ilustrasi calon debitur yang akan mengajukan pinjaman KUR BRI 2025 (Sumber: BRI)

Walaupun KUR dikenal sebagai pinjaman tanpa agunan, namun beberapa bank tetap meminta jaminan untuk meningkatkan tanggung jawab peminjam.

Proses Pengajuan KUR Bank BRI 2025

Berikut ini adalah langkah-langkah pengajuan KUR di Bank BRI:

  1. Menyiapkan Dokumen

    • Fotokopi e-KTP
    • Kartu Keluarga (KK)
    • SKU (Surat Keterangan Usaha)
    • Rekening koran atau laporan keuangan usaha (jika ada)
    • Fotokopi jaminan (jika diperlukan)
  2. Mengunjungi Kantor Cabang BRI

    • Serahkan berkas kepada customer service atau langsung ke bagian kredit.
    • Dapatkan kontak marketing atau analis kredit untuk follow-up pengajuan Anda.
  3. Survey oleh Petugas Bank

    • Petugas bank akan mengecek usaha dan kondisi keuangan Anda.
  4. Penerimaan Keputusan Pengajuan

    • Jika disetujui, Anda akan mendapatkan notifikasi untuk datang ke bank dan menandatangani akad kredit.
  5. Pencairan Dana KUR

    • Dana akan dikirim ke rekening Anda setelah pemblokiran angsuran awal dan biaya administrasi.

Baca Juga: Ajukan Pinjaman Legal untuk Modal Usaha Anda, Manfaatkan KUR BRI yang Berikan Limit Kredit hingga Rp50 Juta

Tips Agar Pengajuan KUR BRI 2025 Disetujui

  • Pastikan semua dokumen lengkap dan sesuai syarat.
  • Jaga riwayat kredit agar tidak memiliki tunggakan.
  • Jika baru pertama kali mengajukan, ajukan pinjaman dengan jumlah yang wajar.
  • Pastikan usaha Anda aktif dan memiliki pemasukan tetap.
  • Jalin komunikasi yang baik dengan petugas bank untuk mengetahui perkembangan pengajuan.

Mengajukan KUR Bank BRI 2025 bisa menjadi peluang besar bagi pelaku usaha untuk mendapatkan modal dengan bunga ringan.

Dengan memahami syarat, proses pengajuan, serta menerapkan tips di atas, peluang Anda untuk disetujui akan semakin besar.

Jangan lupa untuk selalu mengecek informasi terbaru dari Bank BRI terkait program KUR agar tidak ketinggalan kesempatan mendapatkan pinjaman usaha ini.

Berita Terkait
News Update