Persiapan Terbaik Menyambut Ramadan 2025, Perhatikan Empat Hal Ini

Sabtu 22 Feb 2025, 21:30 WIB
Ilustrasi persiapan menyambut Ramadan 2025 (Sumber: Pixabay/ Mohamed_hassan)

Ilustrasi persiapan menyambut Ramadan 2025 (Sumber: Pixabay/ Mohamed_hassan)

“Menunaikan ibadah memerlukan keikhlasan, sedangkan menjadikannya berkesinambungan membutuhkan kejujuran,” ucap Syeikh Yusri dikutip dari laman Kemenag.

Baca Juga: Bacaan Doa Ziarah Kubur Jelang Ramadan, Lengkap dengan Adab dan Tata Caranya

Persiapan Ilmu

Bekal ilmu seperti memperdalam pemahaman tentang fiqih puasa, zakat, i’tikaf serta amalan-amalan sunnah lainnya perlu dilakukan agar ibadah lebih bermakna dan sesuai dengan tuntunan.

Persiapan ini dapat dilakukan dengan mengikuti kajian atau membaca buku tentang Ramadan, sehingga menjalani bulan suci bisa dengan lebih baik.

Persiapan Harta

Menyisihkan dana untuk kebutuhan Ramadan, merencanakan sedekah dan infaq serta berpartisipasi dalam menyediakan makanan saat berbuka puasa bagi yang membutuhkan.

Baca Juga: Rencana Libur Sekolah Selama Ramadan 2025 Batal, Begini Jadwal Resminya

Membuat Jadwal dan Target di Bulan Ramadan

Hal ini juga tidak kalah penting, target yang dimaksud saat menjalani Ramadan ialah jumlah khataman Al-Qur’an, peningkatan kualitas salat berjamaah, qiyamul lail, serta jumlah sedekah.

Kemudian menyususn daftar harian juga bisa menjadi alat untuk mengevaluasi diri secara berkala.

Oleh karena itu, untuk mencapai hasil yang baik dan maksimal, menjalani bulan suci ini pun harus ditempuh dengan cara terbaik yaitu mempersiapkan bekal sebaik mungkin.

Berita Terkait

News Update