POSKOTA.CO.ID - Manfaatkan program pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk pembiayaan modal usaha Anda sekarang sudah tersedia di BCA, cek info pengajuannya di sini.
BCA menjadi salah satu bank penyalur pinjaman KUR yang bisa diajukan oleh para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
Program pembiayaan modal kerja dan investasi ini memberikan berbagai kemudahan bagi pelaku usaha untuk mendapat kredit, terlebih ada banyak keuntungan yang diberikan.
Bunga pinjaman KUR ini cukup rendah dibandingkan dengan jenis kredit di bank konvensional lainnya, jadi cocok untuk UMKM bisa fokus dalam pengembangan bisnis.
Baca Juga: Persiapkan Hal Ini Sebelum Mengajukan KUR 2025, Selengkapnya di Sini!
Program Pinjaman KUR BCA 2025
Dilansir dari laman resminya BCA, KUR ini menjadi solusi mudah untuk kebutuhan Modal Kerja maupun Investasi kepada para pengusaha Kecil dan Menengah (UMKM) yang belum memiliki agunan cukup.
Pasalnya pinjaman KUR Mikro bisa didapatkan oleh UMKM yang baru merintis usaha tanpa syarat agunan tambahan.
Selain itu keuntungan meminjam KUR BCA ini adalah bunga yang kompetitif hanya 6 persen efektif per tahun atau 0,5 persen per bulannya.
Pinjaman Kredit Usaha Rakyat juga bebas dari biaya provisi dan agunan, sehingga diharapkan tidak akan memberatkan bagi peminjam.
Baca Juga: Kedapatan Edarkan Sabu di Kalideres, Kurir Paket Ditangkap Polisi
Tenor Pinjaman KUR BCA
Nasabah yang mengajukan pinjaman melalui KUR ini bisa mendapatkan fasilitas Kredit Modal Kerja atau Kredit Investasi dengan cara pembayaran mengangsur setiap bulan.