POSKOTA.CO.ID – Anda bisa mempertimbangkan dua jenis pinjaman dari KUR BSI 2025 ini jika Anda merupakan pengusaha kecil.
Dengan prinsip syariah yang bebas bunga, KUR BSI menjadi pilihan yang lebih ringan dibandingkan pinjaman konvensional.
Tahun 2025, KUR BSI menghadirkan dua skema utama yang paling menarik bagi pengusaha kecil, yaitu KUR Super Mikro dan KUR Mikro.
Apa perbedaannya, dan mana yang paling cocok untuk usaha Anda? Simak penjelasannya di bawah ini.
KUR Super Mikro
Dengan cicilan plafon Rp10 juta, KUR jenis yang satu ini cocok untuk pengusaha kecil atau pemula yang membutuhkan modal awal. Kemudian, program bantuan ini tidak memerlukan jaminan, sehingga mudah diakses oleh usaha mikro yang baru berkembang.
Perlu Anda ketahui pula bahwa KUR jenis ini memiliki fleksibilitas angsuran hingga 3 tahun, dengan opsi pembayaran reguler atau periodik (khusus sektor pertanian/peternakan).
Yang paling penting, pinjaman ini bebas bunga, digantikan dengan margin keuntungan (sekitar 6% per tahun) berdasarkan akad Murabahah atau Ijarah sehingga sesuai dengan prinsip ekonomi syariah, sehingga tidak membebani pengusaha kecil.
Jika Anda baru memulai usaha dan membutuhkan modal kecil untuk membeli bahan baku atau peralatan sederhana, KUR Super Mikro adalah pilihan tepat.
KUR Mikro
Pinjaman yang memberikan plafon Rp10 juta hingga Rp100 juta ini ideal bagi usaha yang sudah berjalan minimal 6 bulan dan ingin berkembang lebih besar. Untuk pinjaman hingga Rp100 juta, tidak diperlukan agunan tambahan bagi debitur yang memang memenuhi persyaratan.
Tenor hingga 5 tahun untuk investasi, memberikan waktu lebih panjang untuk pengembalian dana dan yarat pengajuan mudah: hanya KTP, KK, dan surat izin usaha. Proses pengajuan bisa dilakukan secara online melalui platform Salam Digital BSI.
Sama seperti KUR Super Mikro, tanpa bunga dan berbasis margin keuntungan sehingga tidak memberatkan pengusaha kecil dengan beban riba.
Jika usaha Anda sudah berjalan dengan stabil dan membutuhkan tambahan modal untuk menambah stok barang atau memperluas pasar, KUR Mikro bisa menjadi pilihan terbaik.
Jika Anda baru memulai usaha atau memiliki modal minim, KUR Super Mikro adalah pilihan terbaik.
Jika usaha Anda sudah berjalan stabil dan ingin berkembang lebih besar, KUR Mikro lebih sesuai.
Pastikan usaha Anda produktif dan sudah berjalan minimal 6 bulan untuk memenuhi persyaratan KUR Mikro.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi cabang BSI terdekat atau cek situs resmi bankbsi.co.id.