Proses Pendaftaran BPNT 2025 dan Jadwal Pencairannya, Cek di Sini!

Jumat 21 Feb 2025, 05:30 WIB
Proses Pendaftaran BPNT 2025 dan Jadwal Pencairannya, Cek di Sini! (Sumber: Pinterest)

Proses Pendaftaran BPNT 2025 dan Jadwal Pencairannya, Cek di Sini! (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID – Program BPNT 2025 hadir untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan dengan bantuan sosial dari pemerintah.

Bantuan ini diberikan dalam bentuk saldo yang dapat digunakan untuk membeli bahan pokok di e-warong atau agen yang bekerja sama dengan Kementerian Sosial.

Proses pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui aplikasi resmi, sehingga mempermudah masyarakat dalam mengajukan diri sebagai penerima manfaat.

Bagi yang sudah terdaftar, penting untuk mengetahui jadwal pencairan agar bantuan dapat digunakan tepat waktu.

Baca Juga: NIK e-KTP Nama Anda Lolos Verifikasi sebagai Penerima Saldo Dana Bansos Rp600.000 dari BPNT 2025, Cair via Kantor Pos

Berikut panduan lengkap pendaftaran dan jadwal pencairan BPNT 2025.

Daftar untuk terima BPNT 2025

Masyarakat bisa mendaftar untuk menerima BPNT dari pemerintah:

1.     Unduh aplikasi Cek Bansos dari PlayStore atau AppStore

2.     Pastikan hanya mengunduh aplikasi dari Kementerian Sosial RI

3.     Setelah selesai, buka aplikasi dan buat akun

4.     Isi data diri, mulai dari NIK KTP dan Nomor KK

Berita Terkait
News Update