Jadwal Pencairan Dana Bansos PIP 2025 Rp1.800.000: Cek Syarat, Nominal dan Cara Daftar

Jumat 21 Feb 2025, 19:10 WIB
Ilustrasi pencairan dana bansos PIP 2025. (Sumber: Poskota/Syifa Luthfiyah)

Ilustrasi pencairan dana bansos PIP 2025. (Sumber: Poskota/Syifa Luthfiyah)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah kembali menyalurkan bantuan sosial Program Indonesia Pintar (PIP) bagi siswa SD, SMP, dan SMA/SMK yang terdaftar sebagai penerima manfaat.

Bansos ini bertujuan untuk membantu peserta didik dari keluarga kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pendidikan.

Untuk mendaftar menjadi penerima bantuan ini, bisa dilakukan melalui sekolah dan melengkapi persyaratannya.

Kendati demikian, simak informasi tentang cara daftar, persyaratan, nominal bantuan serta cara cek status penerima bansos PIP.

Baca Juga: Selamat, Saldo Dana Bansos PIP Rp450.000 Anak SD SMP Cair Hari Ini, Cek Rekening SimPel Anda

Jadwal Pencairan PIP 2025

Pencairan dana PIP 2025 dilakukan dalam tiga tahap:

  • Termin 1: Januari - Maret 2025
  • Termin 2: Apri - Juni 2025
  • Termin 3: Juli - September 2025
  • Termin 4: Oktober - Desember 2025

Cara Cek Penerima Bansos PIP 2025

Untuk mengetahui apakah anak Anda terdaftar sebagai penerima PIP, ikuti langkah berikut:

  • Kunjungi situs resmi pip.dikdasmen.go.id.
  • Masukkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan Nomor Induk Kependudukan (NIK).
  • Masukkan kode verifikasi yang tersedia.
  • Klik tombol ‘Cari PIP’

Baca Juga: Anda Wajib Tahu Syarat Penerima Dana Bansos PIP dari Pemerintah, Simak Informasi Lengkapnya di Sini!

Jika data muncul tanpa status penerima KIP, berarti siswa tersebut hanya menerima PIP tanpa KIP.

Jika data tidak ditemukan, kemungkinan besar siswa tidak terdaftar sebagai penerima PIP di tahun ini.

Nominal Bantuan PIP 2025

Bantuan yang diberikan bervariasi berdasarkan jenjang pendidikan:

  • SD/SDLB/Paket A: Rp450.000/tahun (Rp225.000 untuk siswa baru dan kelas akhir)
  • SMP/SMPLB/Paket B: Rp750.000/tahun (Rp375.000 untuk siswa baru dan kelas akhir)
  • SMA/SMK/SMALB/Paket C: Rp1.800.000/tahun (Rp500.000-Rp900.000 untuk siswa baru dan kelas akhir)

Berita Terkait

News Update