Selamat, Saldo Dana Bansos PIP Rp450.000 Anak SD SMP Cair Hari Ini, Cek Rekening SimPel Anda

Sabtu 08 Feb 2025, 19:32 WIB
Pencairan saldo dana bansos PIP. (Sumber: Poskota/Faiz)

Pencairan saldo dana bansos PIP. (Sumber: Poskota/Faiz)

POSKOTA.CO.ID - Program Indonesia Pintar (PIP) adalah bantuan pendidikan yang ditujukan untuk para siswa kurang mampu supaya bisa menyelesaikan sekolah.

Penyaluran bantuan dilakukan melalui Kementerian Pendidikan, dimana untuk tahun 2025 ini resmi kembali diperpanjang.

Nantinya para siswa yang menjadi penerima bantuan ini diharapkan bisa menyelesaikan pendidikan, dana bisa dipakai untuk berbagai keperluan sekoah seperti pembelian alat tulis, SPP, dan lainnya.

Di awal tahun 2025 ini, penyaluran PIP juga dijadwalkan untuk segera cair kepada masyarakat, cek berikut update pencairan terbaru hari ini.

Baca Juga: Dana Bansos PKH Tahap Pertama 2025 Siap Cair ke KPM, Cek Selengkapnya di Sini!

Saldo Dana Bansos PIP Rp450.000 Anak SD SMP Cair Hari Ini

Bagi yang sudah menunggu kapan pencairan dana bansos PIP, hari ini ada kabar baik. Dari unggahan laman Facebook @info Bansos PKH, terpantau sudah ada KPM yang menerima pencairan PIP.

Melalui unggahan foto tampak hasil mutasi rekening SimPel menunjukkan ada penambahan saldo sebesar Rp450.000.

Kemungkinan pencairan bansos ini diterima oleh siswa SD atau SMP untuk periode tahun 2025. Meski begitu, tidak diketahui daerah mana yang disebutkan telah menerima pencairan PIP tersebut.

Untuk pencairan dana PIP sendiri akan diterima secara bertahap, jadi kemungkinan jadwal penerimaan saldo di masing-masing wilayah akan berbeda.

Baca Juga: NIK di e-KTP Milik Kamu Telah Menerima Saldo Dana Rp500.000 dari Subsidi Bantuan Sosial PKH, Ambil Uang Gratis via ATM BNI!

Bagi siswa yang terdaftar sebagai penerima PIP 2025, bisa cek rekening SimPel di Bank Himbara secara berkala. Jika sudah ada penambahan saldo masuk hari ini, artinya PIP sudah cair dan bisa digunakan untuk keperluan sekolah.

Cek Penerima PIP Online

Berita Terkait
News Update