Potret grup band Sukatani. (Sumber: Instagram/@sukatani.band)

HIBURAN

Sukatani Band Tarik Lagu 'Bayar Bayar Bayar': Kebebasan Berkarya Terancam?

Kamis 20 Feb 2025, 20:27 WIB

POSKOTA.CO.ID - Sukatani Band baru-baru ini mengejutkan publik dengan menarik lagu mereka yang berjudul Bayar Bayar Bayar dari berbagai platform streaming digital.

Keputusan ini memicu banyak spekulasi di kalangan penggemar dan musisi, banyak yang bertanya-tanya, apakah ada tekanan atau intimidasi di balik keputusan ini.

Lagu Bayar Bayar Bayar dikenal sebagai kritik sosial yang tajam, menyoroti isu-isu ekonomi dan keadilan sosial.

Dengan lirik yang kuat dan penuh sindiran, lagu ini menjadi populer di kalangan pendengar yang peduli dengan isu-isu ketimpangan sosial.

Baca Juga: Ditarik dari Seluruh Platform Streaming, Ternyata Begini Lirik Lagu 'Bayar Bayar Bayar' - Sukatani yang Viral di Media Sosial

Namun, tiba-tiba lagu ini menghilang dari platform streaming digital setelah dua personil Sukatani Band melakukan klarifikasi di akun instagram @sukatani.band.

Reaksi Publik dan Para Musisi

Sejumlah musisi dan aktivis mulai angkat suara mengenai kasus ini, mereka menyuarakan kekhawatiran bahwa kebebasan berekspresi semakin terancam jika seniman dipaksa untuk menarik karya mereka akibat tekanan dari pihak tertentu.

"Band Sukatani diintimidasi polisi dan dipaksa menurunkan karya mereka dari streaming service," tulis @t*******s di media sosial X.

"Tidak ada satupun orang yang berhak bungkam kesenian," tulis @t******a di media sosial X.

Di media sosial, banyak penggemar juga menyampaikan kekecewaan mereka, tagar #kamibersamasukatani trending di platform X, menunjukkan antusiasme publik terhadap lagu tersebut dan keresahan mereka terhadap kemungkinan adanya intervensi eksternal.

Beberapa pihak menilai bahwa keputusan Sukatani Bandi menarik lagu mereka mungkin dilakukan demi perlindungan hukum atau keselamatan pribadi.

Tidak jarang karya seni yang mengandung kritik sosial mendapat respons keras dari pihak-pihak yang merasa tersinggung.

Di sisi lain, ada juga yang berpendapat bahwa ini adalah bentuk pembungkaman yang harus dilawan.

Tags:
Sukatani BandBayar Bayar Bayarklarifikasikritik sosialintimidasi

Adam Taqwa Ganefin

Reporter

Adam Taqwa Ganefin

Editor