Profil Komjen Purn Syafruddin Kambo, Eks Wakapolri Era Jokowi yang Meninggal Dunia Hari Ini

Kamis 20 Feb 2025, 21:52 WIB
Eks Wakapolri Syafruddin Kambo meninggal dunia pada Kamis, 20 Februari 2025. (Sumber: Instagram/@haji_syafruddin)

Eks Wakapolri Syafruddin Kambo meninggal dunia pada Kamis, 20 Februari 2025. (Sumber: Instagram/@haji_syafruddin)

Dirinya menjadi menteri pada pemerintahan Presiden Jokowi. Dirinya aktif menjadi Menpan-RB selama satu tahun lebih, yakni sejak Agustus 2018 hingga Oktober 2019.

Tokoh kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan, 12 April 1961 juga pernah aktif dalam kepengurusan Dewan Masjid Indonesia (DMI).

Baca Juga: Kabar Duka, Pemain Preman Pensiun Gobang Meninggal Dunia

Karier Syafruddin Kambo di Kepolisian yang Mentereng

Tak hanya itu, karier Syafruddin Kambo di Polri pun tak main-main. Dia tercatat sebagai lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1985.

Berbagai jabatan strategis di Polri pun sudah pernah diemban. Misalnya sebagai Kabag Regident Lantas Ditlantas Polda Metro Jaya (2001) dan Ka KPPP Tanjung Priok (2002).

Kemudian menjadi Wadir Lantas Polda Metro Jaya (2003) dan Kapolres Metro Jakarta Timur (2004). Kariernya makin moncer setelah menjadi ajudan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla pada 2004.

Setelah lima tahun menjadi ajudan Jusuf Kalla, Syafruddin lalu diutus menjabat sebagai Wakapolda Sumatra Utara (Sumut) pada 2009.

Baca Juga: Emilia Contessa Meninggal Dunia Hari Ini

Satu tahun kemudian, Syafruddin diangkat sebagai Kapolda Kalimantan Selatan. Tak lama setelah itu, dia dimutasi menjadi Kadiv Propam Polri pada 2012.

Tak hanya itu, pada tahun 2015, nama Syafruddin Kambo tercatat untuk memegang amanah sebagai Kalemdikpol. Setelah itu, ia ditugaskan menjadi Wakapolri pada 2016 hingga pensiun pada 2018.

Selama mengemban amanah, dirinya selalu ditemani dengan setia oleh sang istri, yakni Mulyani Soedjono.

Mereka dikaruniai 4 orang anak, yaitu Mohammad Rafil Perdana, Kharisma Bibitani, Mohammad Adil Triansyah, dan Muhamad Nur Alamsyah.

Berita Terkait
News Update