POSKOTA.CO.ID - Simak dalam artikel informasi mengenai cara mengajukan KUR BCA 2025 untuk mendapatkan modal usaha atau kerja mulai dari Rp10 juta hingga ratusan juta.
Bank Central Asia (BCA) menawarkan produk Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang sangat menarik untuk diajukan oleh para nasabah, terutama mereka yang merupakan pelaku usaha.
Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang membutuhkan pembiayaan untuk usahanya atau ingin mendapatkan investasi bisa mengajukan KUR BCA ini.
Dengan adanya produk ini, bisa memudahkan pelaku UMKM yang butuh dana tambahan untuk membiayai usaha yang dimilikinya.
Baca Juga: Langkah Mudah Bayar Angsuran KUR BRI 2025 Melalui Aplikasi BRImo, Cek Caranya di Sini
Apalagi, limit pinjaman yang ditawarkan cukup besar, yakni mulai Rp10 juta hingga Rp500 juta dengan tenor atau jangka waktu pembayaran yang lumayan panjang.
Bukan hanya itu, proses pengajuan KUR BCA juga terbilang mudah dengan persyaratan yang tidak terlalu rumit.
Sementara itu, perlu diketahui oleh nasabah bahwa KUR merupakan program pemberian bantuan pembiayaan dan/atau investasi sebagai bentuk dukungan pemerintah untuk mengembangkan UMKM.
Pembiayaan dari program KUR ini disalurkan melalui dana lembaga keuangan dan perbankan dengan menerapkan sistem penjaminan. Salah satu perbankan yang memiliki program ini adalah BCA.
Bagi Anda yang tertarik untuk mengajukan KUR BCA 2025, ketahui dan pahami terlebih dahulu sejumlah informasi di bawah ini agar bisa mengikuti proses pengajuan dengan lancar.
Cara Daftar KUR BCA
Untuk mengajukan KUR BCA 2025, kamu bisa melakukan pendaftaran secara online dengan mengunjungi situs resmi BCA.
Baca Juga: Butuh Dana Cepat? Simak Cara Ajukan Pinjaman Non KUR Bank Mandiri 2025 Lewat HP
Berikut panduan lengkapnya yang bisa kamu ikuti untuk mendaftar ke layanan ini.
- Masuk ke situs resmi https://www.bca.co.id/id/
- Selanjutnya, pilih menu "Bisnis"
- Setelah halaman KUR terbuka, gulir ke bawah hingga menemukan menu "Dapatkan Layanan"
- Kemudian, pilih "Isi e-Form"
- Masukkan semua data diri Anda beserta dokumen yang dibutuhkan
- Ikuti proses pengajuan hingga akhir
Syarat dan Ketentuan
Untuk mengajukan diri sebagai penerima KUR BCA, pastinya Anda harus mengetahui lebih dulu mengenai sejumlah syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan.
Ada beberapa syarat dan ketentuan yang sebaiknya dipahami dengan baik. Simak informasinya berikut ini.
- Warga Negara Indonesia
- Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Perorangan atau Badan Usaha
- Usia minimal 21 tahun atau sudah menikah untuk nasabah perorangan
- Usaha berjalan minimal 6 bulan
- Tidak sedang memiliki KUR berjalan di Bank lain
- Tidak pernah menerima fasilitas Kredit Produktif
Syarat Dokumen
Selain syarat dan ketentuan di atas, ada juga sejumlah syarat dokumen yang perlu dipersiapkan oleh nasabah untuk mengajukan KUR BRI.
Berikut ini beberapa dokumen yang harus dipersiapkan oleh nasabah agar pengajuan pinjaman bisa berjalan dengan lancar.
1. Nasabah Individu
- KTP-el Calon Debitur dan Pasangan
- NPWP (khusus pengajuan diatas Rp 50 juta)
- Kartu Keluarga
- Surat Keterangan Usaha/NIB
- BPJS Ketenagakerjaan (khusus pengajuan KUR Kecil)
2. Nasabah Badan Usaha
- Akte Pendirian dan segala perubahannya
- Pengesahan Akte Kemenkumham
- NPWP Badan Usaha
- KTP Pengurus dan Pemegang Saham
- NPWP Pengurus dan Pemegang Saham
- Surat Keterangan Usaha/NIB/TDP
- BPJS Ketenagakerjaan (khusus pengajuan KUR Kecil)
Jenis-jenis KUR BCA
Sama seperti lembaga perbankan lainnya yang memiliki beberapa jenis produk KUR, BCA juga mempunya sejumlah produ kredit usaha yang ditawarkan kepada nasabah.
Berikut informasi informasi lengkap yang perlu diketahui terkait perbedaan KUR Mikro BCA dan KUR Kecil BCA.
1. KUR Mikro BCA
- Limit: > Rp10.000.000 - Rp100.000.000
- Jangka waktu
a) kredit modal kerja: 3 tahun
b) kredit investasi: 5 tahun - Suku bunga: 6%-9% eff per tahun
2. KUR Kecil BCA
- Limit: > Rp100.000.000 - Rp500.000.000
- Jangka waktu
a) kredit modal kerja: 4 tahun
b) kredit investasi: 5 tahun - Suku bunga: 6%-9% eff per tahun
Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai pengajuan KUR BCA 2025 , Anda dapat mengakses website resmi BCA atau langsung datang ke kantor cabang BCA terdekat.
Demikian informasi mengenai cara dapat pinjaman untuk usaha dari KUR BCA 2025.