Pencairannya untuk sekarang ini bisa dilakukan di PT Pos Indonesia dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara yang terdiri dari BNI, BRI, BSI (khusus Aceh), dan Bank Mandiri.
PKH dan BPNT Januari-Maret 2025 Sudah Cair
Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog hari ini Rabu, 19 Februari 2025, terdapat beberapa bukti pencairan dari KPM PKH dan/atau BPNT dari berbagai wilayah.
Pertama, pemilik KKS BRI yang mendapatkan saldo bansos PKH kemarin pukul 19.30 waktu setempat. Jumlah yang diterima sebesar Rp964.000. KPM ini berasal dari Kota Kotamobagu, Sulawesi Utara.
Kemudian ada juga KPM dari wilayah Cianjur, Jawa Barat dengan saldo BPNT murni sebesar Rp600.000 cair ke Bank Mandiri.
Selanjutnya ada dari BNI dengan dana bansos Rp600.000 untuk wilayah Lamongan, Jawa Timur. Kemungkinan bisa BPNT murni atau PKH dengan komponen lansia atau disabilitas.
"Bagi teman-teman yang saldonya belum tersalurkan, harap cek secara berkala karena sudah memasuki termin ke-2. Semoga saja mulai ada yang masuk," himbaunya.
Itulah dia informasi terkait saldo bansos PKH dan BPNT Januari-Maret 2025 sudah cair di beberapa wilayah. Semoga membantu dan bermanfaat.