POSKOTA.CO.ID - Presiden Prabowo secara resmi melantik Brian Yuliarto sebagai Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) pada Rabu, 19 Februari 2025.
Brian ditunjuk menggantikan Satryo Soemantri Brodjonegoro berdasarkan Keputusan Presidden (Keppres) tentang pemberhentian dan pengangkatan menteri negara Kabinet Merah Putih periode 2024-2029.
Momen pergantian menteri ini merupakan pertama kalinya Presiden Prabowo Subianto melakukan reshuffle kabinet sejak resmi menjabat sebagai presiden pada 20 Oktober 2024.
Brian Yuliarto merupakan seorang Guru Besar Fakultas Teknologi Industri, Institut Teknologi Bandung (ITB).
Baca Juga: Satryo Soemantri Brodjonegoro Ungkap Alasan Pengunduran Diri dari Jabatan Menteri
Berdasarkan informasi di akun resmi ITB, Brian Yuliarto telah menerbitkan 329 publikasi ilmiah dengan lebih dari 5.600 sitasi di scopus.
Ia juga tercatat sebagai saintis top dunia versi Standford University dalam tiga tahun bertutut-turut sejak 2022 hingga 2024.
Brian Yuliarto menyampaikan bahwa ia dimandati untuk mengakselerasi program-program yang tertuang dalam Asta Cita Presiden Prabowo.
Baca Juga: Raffi Ahmad Tengok Menteri Agama Nasaruddin Umar, Sikapnya Disorot Netizen
"Segera bekerja, berkonsolidasi, mendukung program-program dari presiden," ucapnya setelah dilantik di Istana Negara.
Berikut nama-nama yang dilantik oleh Presiden Prabowo hari ini, Rabu, 19 Februari 2025.
- Brian Yuliarto sebagai Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi
- Muhammad Yusuf Ateh sebagai Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP)
- Agustina Arumsari sebagai Wakil Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP)
- Nugroho Sulistyo Budi sebagai Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN)
- Amalia Adininggar Widyasanti sebagai Kepala Badan Pusat Statistik (BPS)
- Sonny Harry Budiutomo Harmadi sebagai Wakil Kepala Badan Pusat Statistik (BPS)