Selamat, NIK KTP Ini Adalah Penerima Saldo Dana Bansos PKH 2025, Ada yang Dapat hingga Rp750.000

Selasa 18 Feb 2025, 21:39 WIB
Begini cara cek penerima bansos PKH menggunakan dua pilihan secara online. (Sumber: Poskota/Fia Afifah)

Begini cara cek penerima bansos PKH menggunakan dua pilihan secara online. (Sumber: Poskota/Fia Afifah)

Program pemberian bantuan tunai bersyarat ini diberikan kepada KPM dengan tujuan untuk mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Melansir laman Kemensos, dalam Peraturan Menteri Sosial No. 1 Tahun 2018, PKH ditujukan untuk keluarga miskin dan rentan yang memiliki anggota keluarga: ibu hamil atau menyusui, anak usia sekolah (5-21 tahun), atau anggota keluarga lanjut usia atau memiliki disabilitas berat dan permanen.

Baca Juga: NIK e-KTP Anda Terpilih Pemerintah Cairkan Saldo Dana Bansos dari Subsidi PKH Tahap 1 2025, Cek Lengkapnya di Sini!

Jadwal dan Nominal Pencarian Saldo Dana Bansos PKH 2025

Untuk pencairan bansos PKH tahap 1 akan dimulai dari Januari hingga Maret 2025. Setelah itu akan dilanjut dengan tahap kedua yang akan diselenggarakan pada periode April sampai Juni 2025.

Sedangkan untuk tahap ketiga yakni pada periode Juli hingga September 2025. Dan tahap keempat pada periode Oktober sampai Desember 2025.

Dan sama seperti pada tahun sebelumnya, besaran nominal yang didapat penerima bansos PKH berdasarkan kategori adalah sebagai berikut:

  • Ibu hamil dan anak balita: Rp750.000 per tahap, atau Rp3.000.000 per tahun
  • Anak SD: Rp225.000 per tahap, atau Rp900.000 per tahun
  • Anak SMP: Rp375.000 per tahap, atau Rp1.500.000 per tahun
  • Anak SMA: Rp500.000 per tahap, Rp2.000.000 per tahun
  • Lansia dan penyandang disabilitas: Rp600.000 per tahap, atau Rp 2.400.000 per tahun

Baca Juga: Daftar Wilayah yang Menerima Pencairan Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 2025 dari Bank Mandiri, BRI dan BNI

Cara Cek Penerima Bansos PKH

Anda dapat langsung melakukan pengecekan daftar penerima Bansos PKH secara online melalui cekbansos.kemensos.go.id dan aplikasi Cek Bansos.

Cukup perlu mempersiapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) untuk mengeceknya dengan menggunakan dua metode verifikasi, yakni:

1. Pakai Aplikasi ‘Cek Bansos’

  • Unduh aplikasi Cek Bansos yang ada di Google Play Store
  • Buat akun dengan mengisi data pribadi seperti NIK, nama lengkap, alamat, nomor KK, nomor ponsel, email, serta mengunggah foto KTP dan swafoto.  Kemudian verifikasi email untuk aktivasi akun.
  • Setelah akun aktif, login ke aplikasi dan periksa status penerima melalui menu Profil.

2. Melalui Situs Resmi Kemensos

  • Kunjungi laman cekbansos.kemensos.go.id. Terus masukkan data wilayah (provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa) sesuai KTP. Dan isi nama lengkap sesuai KTP.
  • Masukkan kode CAPTCHA yang ditampilkan. Lalu klik "Cari Data" untuk melihat status penerimaan bansos.

Menurut informasi yang ada sejumlah media sosial, penerima manfaat menyatakan sudah ada saldo dana masuk ke rekening mereka dengan nilai yang bervariasi.

Berita Terkait

News Update