Ustaz Hilmi Firdausi Ungkap Komentar Anaknya tentang Ungkapan ‘Ndasmu’, Netizen: Tolong Dijaga Public Speaking-nya

Senin 17 Feb 2025, 19:12 WIB
Postingan ustaz Hilmi Firdaus yang komentari kata Ndasmu dari Presiden Prabowo di akun X pribadinya. (Sumber: X/@Hilmi28)

Postingan ustaz Hilmi Firdaus yang komentari kata Ndasmu dari Presiden Prabowo di akun X pribadinya. (Sumber: X/@Hilmi28)

“Duh saya bingung ngejelasinnya. Saya cuma bilang jangan digunakan kata itu ya nak, gak sopan,” ujarn Ustaz Hilmi dalam cuitannya.

“Dia balas ‘tapi kok presiden ngomong gitu boleh ?’ no komen lah saya,” pungkasnya dengan menambahkan ikon monyet menutupi matanya.

Baca Juga: Polri Kembali Ungkap Kasus Penipuan Deepfake Presiden Prabowo

Netizen Komentari Postingan Ustaz Hilmi

“Krn sy orang Jawa, sy jelaskan ke anak: ndasmu itu bhs Jawa kasar arahnya utk misuh (ngumpat), tidak sopan utk diucapkan ke org lain muda/tua, klo bhs Jawa ngoko halus hrsnya sirah, Jawa kromo halus mustaka, klo ndas itu utk binatang sprt ndas pitik, ndas wedhus, ndas sapi dll,” kata akun @SekarI***.

“NAH PERSIS!!! Kami tinggal di jateng, anak sy kelas 6 juga bertanya demikian "presiden kok ngomong jelek ya?" sy jawab 'dia lg di acara partai bukan acara negara" dia tanya lg 'emang boleh ngomong kasar di acara partai?' Kyk gini, itungannya presiden kita nambah beban ortu,” tambah @rastomosuwa***.

“Sebenarnya maksud "NDASMU", sama seperti Farhat Abas bilang ttg HAJAR & PUKUL, itu adalah singkatan dari, Nilai Dasar ASas Masyarakat Umum pak,” jelas @marc_koj***.

“Tolong djaga publik speekingnya bapak d atas panggung banyak anak kecil yg binggung nanya arti ndasmu itu apa, soale presidenya sendiri sering ngomong ndasmu d atas panggung tlg pak jgn rusak akhlak anak2 @prabowo @Gerindra,” tambah @ukhtie***.

Berita Terkait

News Update