POSKOTA.CO.ID - Masyarakat yang berprofesi sebagai pengusaha UMKM bisa mendapatkan pinjaman modal usaha melalui KUR BCA 2025. Saat ini pinjaman KUR sudah tersedia untuk diajukan.
Bank Central Asia (BCA) sendiri merupakan salah satu lembaga perbankan yang menyediakan program pinjaman Kredit Usaha Rakyat.
Dilansir dari situs resminya, BCA saat ini menawarkan beberapa jenis pinjaman KUR yang bisa dipilih oleh pemilik usaha sesuai dengan ketentuan, limit, dan suku bunga yang kompetitif.
Untuk panduan pengajuan kreditnya bisa cek di bawah ini. Anda bisa cek syarat, dokumen, dan prosesnya secara lengkap.
Baca Juga: KUR BSI 2025 Tanpa Riba: Jenis, Limit, Keunggulan, dan Syarat Pengajuan di Bank Syariah Indonesia
Pembiayaan KUR Pemerintah
Untuk tahun 2025 ini pemerintah telah meningkatkan target penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) ini naik dari Rp280 triliun menjadi Rp300 triliun.
Jadi kesempatan bagi para pelaku usaha untuk mendapatkan pinjaman semakin terbuka, silahkan ajukan kredit untuk pengembangan bisnis Anda.
Jenis KUR BCA 2025
Seperti yang disebutkan di atas, ada beberapa jenis pinjaman KUR tahun 2025 ini. Diantaranya ada 2 program yang bisa dipilih, yakni KUR Mikro dan KUR Kecil.
Perbedaan antara keduanya yang cukup siginifikan adalah dari jenis limit pinjaman dan jangka wakt pinjamannya.
KUR Mikro memberikan limit pinjaman mulai dari Rp10 juta hingga Rp100 juta, kemudian angsuran tersedia untuk Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 3 tahun dan Kredit Investasi (KI) maksimal 5 tahun.
Sementara itu, untuk KUR Kecil adalah jenis pinjaman dengan limit mulai Rp100 juta hingga Rp500 juta, angsuran untuk KMK maksimal 4 tahun dan KI maksimal 5 tahun.
Selain itu untuk pinjaman KUR Mikro ini bisa diajukan tanpa agunan tambahan. Sedangkan untuk KUR Kecil wajib mensyaratkan agunan tambahan sesuai ketentuan yang berlaku.
Diantaranya beberapa jenis agunan yang bisa dipersyaratkan untuk pengajuan KUR Kecil BCA, antara lain:
- Tanah Kosong/Tanah Sawah/Tanah Bangunan
- Kios
- Apartemen
- Kendaraan Bermotor
- Persediaan Barang
- Mesin
Baca Juga: Butuh Modal Usaha? UMKM Bisa Dapat Pinjaman KUR BRI Total Rp100 Juta Tanpa Agunan, Syaratnya Mudah
Syarat dan Ketentuan Pengajuan KUR BCA
Diantaranya ada beberapa syarat dan ketentuan yang wajib terpenuhi supaya pengajuan KUR bisa diproses, yatitu:
- Warga Negara Indonesia (WNI) dibuktikan memilik E-KTP.
- Perorangan atau Badan Usaha.
- Usia minimal 21 Tahun atau Sudah Menikah untuk Nasabah Perorangan.
- Usaha berjalan minimal 6 bulan.
- Tidak sedang memiliki KUR berjalan di Bank lain.
- Tidak pernah menerima fasilitas Kredit Produktif selain untuk keperluan konsumtif.
Dokumen Persyaratan KUR BCA
Nah berikutnya untuk kebutuhan administrasi, pastikan beberapa dokumen persyaratan berikut ini lengkap:
- E-KTP Calon Debitur dan Pasangan.
- NPWP (khusus pengajuan diatas Rp 50 juta).
- Kartu Keluarga (KK).
- Surat Keterangan Usaha/NIB.
- BPJS Ketenagakerjaan (khusus pengajuan KUR Kecil).
Dokumen Pengajuan untuk Badan Usaha
Badan usaha atau UMKM juga bisa mengajukan pinjaman KUR BCA, diantaranya dokumen persyaratannya antara lain:
- Akte Pendirian dan segala perubahannya
- Pengesahan Akte Kemenkumham
- NPWP Badan Usaha
- KTP Pengurus dan Pemegang Saham
- NPWP Pengurus dan Pemegang Saham
- Surat Keterangan Usaha/NIB/TDP
- BPJS Ketenagakerjaan (khusus pengajuan KUR Kecil)
Proses Pengajuan KUR BCA
Bagi masyarakat yang ingin mengajukan pinjaman KUR BCA bisa mengikuti langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Datangi Kantor BCA: Silahkan pergi ke unit bank atau KCP BCA terdekat dan sampaikan untuk pengajuan KUR.
- Isi formulir dan lengkapi data: Selanjutnya bisa pilih jenis pinjaman dan isi formulir pengajuan yang diberikan secara lengkap, termasuk data usaha yang sedang Anda jalani.
- Serahkan Dokumen Persyaratan: Kemudian serahkan juga dokumen persyaratan yang telah ditentukan, sepeti KTP, KK, NIB dan lainnya.
- Tunggu Verifikasi Petugas: Jika berkas administrasi lolos, petugas akan melakukan survei ke tempat usaha Anda. Setelah dinyatakan layak Anda akan menerima limit pinjaman.
- Akad dan Pencairan Dana: Setujui kredit yang diberikan kemudian buat perjanjian pinjaman atau akad kredit, kemudian tinggal menunggu pencairan dana KUR yang bakal ditransfer ke rekening penerima.