POSKOTA.CO.ID - Kim Sae Ron, yang dikenal sebagai salah satu aktris muda berbakat Korea Selatan, dilaporkan meninggal dunia pada Minggu (16/2/2025).
Berdasarkan laporan dari Sports Seoul, kabar duka tersebut menyebutkan bahwa Kim Sae Ron menghembuskan nafas terakhir akibat henti jantung di kediamannya yang terletak di kawasan Seongsu, Seongdong, Seoul, Korea Selatan.
Beberapa artis Korea Selatan, termasuk Kim Su Gyeom hingga Seo Yea Ji yang pernah berada dalam satu agensi dengan Kim Sae Ron, turut menyampaikan rasa belasungkawa atas kepergiannya.
Kim Ok Vin mengungkapkan rasa duka citanya melalui unggahan bunga krisan putih, sebuah simbol penghormatan terakhir. Ia menulis, "Beristirahatlah dalam damai," sebagai bentuk penghormatan kepada mendiang Kim Sae Ron.
Sementara itu, aktor Seo Ha Jun, yang dikenal dengan perannya sebagai Woo Ji Hwan dalam drama The Secret House, juga menyampaikan belasungkawa melalui unggahan bunga krisan putih, sebagai bentuk penghormatan terhadap rekannya, Kim Sae Ron, yang baru saja meninggal dunia.
Baca Juga: Kim Saeron Meninggal Dunia Secara Mendadak, Polisi Ungkap Kronologi Kematian Sang Aktris
Seo Yea Ji, yang pernah berada dalam agensi yang sama dengan Kim Sae Ron, tidak bisa menahan rasa duka cita yang mendalam atas kepergian sahabatnya itu.
Ungkapan belasungkawa yang disampaikan melalui media sosial mengungkapkan betapa beratnya kehilangan tersebut.
Sementara itu, unggahan penyanyi Migyo menarik perhatian publik dan menimbulkan perdebatan sengit di kalangan netizen Korea.
Migyo dengan tegas mengkritisi komentar jahat yang ditujukan pada mendiang Kim Sae Ron, termasuk dari beberapa media yang dianggap tidak sensitif dan terlalu jauh dalam penilaian mereka.
Reaksi ini menuai sorotan dari KNetz, yang menyuarakan pendapat mereka tentang etika dan tanggung jawab media dalam memberitakan kabar duka.
Baca Juga: Aktris Kim Sae Ron Meninggal Dunia di Usia 24 Tahun, Pernah Kena Cancel Culture
Tidak hanya itu, Yoo A Ra, mantan member dari grup Hello Venus, turut mengungkapkan perasaan duka cita yang mendalam.
Ia mengunggah potret kenangan bersama Kim Sae Ron di media sosial, disertai dengan tulisan yang menunjukkan rasa kecewa karena tidak bisa berada di sisi sahabatnya tersebut selama ini. Yoo A Ra mengungkapkan betapa beratnya kehilangan teman yang sangat berarti dalam hidupnya.
Kim Su Gyeom, yang bernaung di bawah agensi Gold Medalist, juga menyampaikan perasaan yang penuh haru lewat unggahan di akun pribadinya.
Dalam pesan singkatnya, Kim Su Gyeom menulis, "Aku akan selalu berkata apa yang ingin aku katakan padamu. Bahagialah di mana pun kamu berada," sebagai bentuk penghormatan dan doa terbaik untuk Kim Sae Ron.
Ungkapan belasungkawa juga datang dari pihak mantan agensi yang sebelumnya bekerja sama dengan Kim Sae Ron selama perjalanan kariernya di industri hiburan Korea.
"Kami menyampaikan belasungkawa sedalam-dalamnya mendengar kabar duka Kim Sae Ron. Kami mendoakan mendiang agar beristirahat dengan tenang," kata pihak Gold Medalist, agensi yang pernah menaunginya.
Dilansir oleh OSEN, acara pemakaman mendiang Kim Sae Ron akan dilaksanakan di Ruang 7 Funeral Hall Asan Medical Center, yang terletak di kawasan Songpa, Seoul.
Pemakaman tersebut dijadwalkan berlangsung pada hari Kamis, 19 Februari 2025, dimulai pukul 06.20 waktu setempat (KST).