Bisa untuk Pemilik UMKM, Begini Cara Mendapatkan KUR BSI 2025 Tanpa Riba hingga Rp500 Juta

Senin 17 Feb 2025, 18:30 WIB
ilustrasi peminjaman KUR BSI 2025 (Sumber: BSI)

ilustrasi peminjaman KUR BSI 2025 (Sumber: BSI)

POSKOTA.CO.ID – Pemerintah mengalokasikan KUR 2025 yang disalurkan ke Bank Syariah Indonesia (BSI) sebesar Rp17 triliun. Untuk peminjaman KUR BSI berbeda dengan bank konvensional, BSI menerapkan prinsip syariah alias tanpa riba.

Cara mengajukan pinjaman KUR BSI 2025 dilakukan melalui akad yaitu Murabahah (jual beli) dan Ijarah (sewa-menyewa) sehingga terbebas dari riba.

Adapun cara mengajukan pinjaman KUR BSI 2025 tanpa riba:

  • Pengajuan datang ke kantor cabang
  • Kunjungi kantor cabang BSI terdekat
  • Serahkan dokumen yang diperlukan
  • Pihak bank akan melakukan verifikasi
  • Pihak bank juga akan analisis kelayakan usaha
  • Jika disetujui, maka dana akan disalurkan sesuai plafon yang diajukan

Baca Juga: Hari Ini Polisi Periksa Eks Ketua DPRD Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Pengadaan Rusun

Pengajuan secara online

  • Akses laman salamdigital.bankbsi.co.id
  • Pilih jenis KUR sesuai dengan kebutuhan usaha anda
  • Isi formulir pengajuan secara lengkap
  • Tunggu proses verifikasi dari pihak bank
  • Jika disetujui, dana KUR langsung dicairkan sesuai dengan plafon yang diajukan

Jenis dan Limit KUR BSI 2025

KUR Super Mikro

Plafon pinjaman KUR Super Mikro maksimal Rp10 juta dengan tenor maksimal tiga tahun.

KUR Mikro

Plafon yang tersedia untuk KUR Mikro sebesar Rp10-Rp100 juta dengan tenor pinjaman maksimal lima tahun.

Baca Juga: Dapakan Saldo DANA Gratis Rp125.000 Sekarang, Cukup Klik Link dengan Format Ini

Berita Terkait
News Update