Viral, Pengemudi BMW di Malang Pakai Pelat Nomor Tak Senonoh Demi Konten, Polisi Turun Tangan

Minggu 16 Feb 2025, 14:18 WIB
Pengemudi mobil sedan BMW ditangkap polisi seusai viral pakai pelat nomor palsu berbau tidak senonoh. (Sumber: Tangkap Layar Instagram/@funnelmedia)

Pengemudi mobil sedan BMW ditangkap polisi seusai viral pakai pelat nomor palsu berbau tidak senonoh. (Sumber: Tangkap Layar Instagram/@funnelmedia)

MALANG, POSKOTA.CO.ID - Viral sebuah mobil sedan BMW dengan menggunakan pelat nomor dengan tulisan tidak senonoh.

Beredar sebauh video di media sosial, mobil BMW menggunakan pelat nomor palsu yang berbagu tidak senonoh bertuliskan N 3 NEN yang melintasi kawasan Jalan Sokarno Hatta, Kota Malang.

Melansir dari akun Instagram @funnelmedia dalam video yang diunggah tampak mobil sedan BMW warna putih itu menggunakan pelat nomor tidak pantas di jalanan.

Menanggapi hal itu, Satlantas Polresta Malang Kota langsung melakukan penelusuran pemilik mobil melalui rekaman CCTV dan akhirnya berhasil menangkap pengemudi mobil tersebut.

Baca Juga: Viral Mobil Pelat RI-24 Masuk Jalur Busway, TransJakarta Buka Suara

Diketahui, pengendara mobil itu seorang mahasiswa berinisial RS, 22 tahun. RS mengungkapkan alasannya menggunakan pelat nomor palsu yang tidak pantas itu.

Demi Konten TikTok

RS mengaku memasang pelat nomor tersebut hanya utnuk kebutuhan konten di media sosial yakni TikTok.

"Ini untuk kebutuhan konten di TikTok aja. Untuk konten sinematik atau jedag-jedug saja," kata RS dalam klarifikasinya di Mapolresta Malang Kota yang dikutip Poskota pada Minggu, 16 Februari 2025.

Baca Juga: Viral Mobil Pakai Plat Nomor Kanji Jepang Berkeliaran di Malang

Pelaku mengaku bahwa mobil tersebut milik temannya, tetapi dirinya yang memberikan saran atau ide dalam pembuatan konten.

Sementara, pelat nomor palsu berbau tidak senonoh itu dibelinya secara online dah kemudian digunakannya untuk konten.

Berita Terkait
News Update