POSKOTA.CO.ID - Begini cara blokir iklan di HP Android Anda, dijamin bikin browsing jadi nyaman.
Munculnya iklan yang secara tiba-tiba di HP Andari Anda tentu saja jadi hal yang menyebalkan.
Kemunculan iklan di HP Android Anda, pasti akan sangat menghambat aktivitas yang ingin dilakukan di ponsel seperti browsing, membuka aplikasi, nonton video atau bermain gami.
Dilansir dari kanal YouTube Tutorial Android, memberikan cara menghilangkan iklan di HP Android.
Tak perlu khawatir, ada beberapa cara yang bisa kamu coba untuk menghilangkan iklan-iklan tersebut.
Baca Juga: Mudah, Begini Cara Atasi Hp Android Lemot
Tentunya hal itu sangat mengganggu, namun sekarang ada cara mudah yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan iklan tersebut.
Berikut ini adalah beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan iklan yang tiba-tiba muncul di HP Android:
Cara Blokir Iklan di HP Android!
1. Hapus Aplikasi asing yang terinstal di HP Android.
Salah satu penyebab utama munculnya iklan yang tidak diinginkan adalah aplikasi asing yang terinstal.
Beberapa aplikasi gratis sering kali menyertakan iklan atau bahkan malware yang dapat menampilkan iklan secara tiba-tiba.
2. Gunakan Aplikasi Pemblokir Iklan.
Untuk memblokir iklan yang sering muncul saat browsing atau menggunakan aplikasi tertentu, kamu bisa menggunakan aplikasi pemblokir iklan.
3. Matikan Izin untuk Iklan yang Mengganggu.
Beberapa aplikasi atau situs web mungkin mengakses izin untuk menampilkan iklan di perangkatmu.
Kamu bisa mematikan izin ini untuk menghentikan iklan yang tidak diinginkan.
4. Periksa Pengaturan di Aplikasi Google Chrome
Jika iklan sering muncul saat browsing menggunakan Google Chrome, ada beberapa pengaturan yang bisa kamu ubah untuk mengurangi gangguan ini.
Dengan mengikuti beberapa cara di atas, Anda bisa blokir iklan yang muncul di HP dengan mudah.
HP akan menjadi kembali optimal dan browsing pun menjadi lebih nyaman dan menyenangkan tanpa gangguan iklan.