POSKOTA.CO.ID - Pencairan dana bansos BPNT tahap 1 alokasi Januari - Maret 2025 sudah mulai dicairkan di KKS. Simak informasi terbarunya di sini!
Pemerintah bersama Kementrian Sosial (Kemensos) akan menyalurkan dana bansos BPNT 2025.
Tahap pertama akan segera disalurkan pemerintah, kepada masyarakat yang memang berhak membutuhkan dana bansos ini.
Kartu Tanda Penduduk (KTP) dana Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang sudah tercantum di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) sebagai KPM (Keluarga Penerima Manfaat) akan mencairkan dana bansos ini.
Kini, bansos BPNT masuk di tahap penyaluran pertama periode bulan Januari - Maret 2025 yang mulai cair.
Dilansir kanal YouTube Ariawanagus, ingfo terbaru hari ini pencairan dana bansos BPNT sudah mulai cair serentak di KKS (Kartu Keluarga Sejahtera).
Bantuan saldo dana bansos PKH ini disalurkan langsung ke rekening KKS yang terhubung dengan Bank Himbara (Himpunan Bank Negara) yaitu Bank Mandiri, BNI, BRI, dan BSI.
Dana bansos BPNT akan diberikan senilai Rp200.000 per bulan dan Rp400.000 per dua bulan dan Rp600.000 untuk per tiga bulan.
KPM yang hingga kini belum melakukan pencairan dapat mengecek KKS di ATM terdekat atau Mobile Banking untuk memastikan saldo masuk.
Cara Cek Penerima Bansos BPNT 2025
1. Kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.
2. masukan alamat sesuai dengan KTP.
3. Isi data diri lengkap dengan benar.
4. Jawab kode captcha yang tersedia di layar.
5. Klik tombol 'Cari Data' pada laman
6. Nantinya data penerima akan muncul disertai dengan jadwal pencairan bansos BPNT 2025
Dengan informasi di atas, KPM dapat mengecek bantuan sosial BPNT 2025 melalui laman web resmi yang dibuat pemerintah dan info yang didapatkan valid.