Kesulitan dalam memasukkan kode pengaman atau CAPTCHA juga bisa menjadi alasan pengecekan gagal. Jika kode pengaman sulit dibaca, teman-teman dapat mereload halaman untuk mendapatkan kode baru yang lebih jelas.
Tingginya Trafik Server Mola BKN
Server Mola BKN yang padat oleh banyak peserta bisa menyebabkan sistem mengalami keterlambatan atau error saat melakukan pengecekan. Teman-teman disarankan untuk bersabar dan mencoba kembali pada waktu yang berbeda.
Email Notifikasi Belum Diterima
Hasil pengecekan biasanya dikirimkan ke email yang terdaftar di akun SSC ASN. Pastikan untuk mengecek inbox dan folder spam di email yang teman-teman gunakan pada akun tersebut. Jika belum ada email, pengecekan secara berkala bisa membantu.
Baca Juga: Berapa Gaji PPPK Paruh Waktu, Apakah Dapat Tunjangan?
Proses pengecekan NIP P3K melalui Mola BKN memang bisa mengalami beberapa kendala, namun dengan memahami lima penyebab umum ini, teman-teman bisa lebih mudah menemukan solusi.
Pastikan data yang dimasukkan sudah benar, instansi telah melakukan proses usul, dan cek email secara berkala untuk mengetahui hasil penetapan NIP P3K. Tetap bersabar dan pantau perkembangan melalui Mola BKN agar tidak ketinggalan informasi penting.