Cara Bayar KUR BRI 2025 Lewat Hp di Aplikasi BRImo, Bisa Lakukan Transaksi Lainnya

Jumat 14 Feb 2025, 18:00 WIB
Cara bayar KUR BRI 2025 di aplikasi BRImo. (Sumber: Pinterest)

Cara bayar KUR BRI 2025 di aplikasi BRImo. (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Tak sulit untuk melakukan pembayaran KUR BRI 2025 secara online. Berikut ini ada caranya lewat hp di aplikasi BRImo. Bisa juga melakukan transaksi lainnya.

Kredit Usaha Rakyat (KUR) adalah peminjaman uang untuk membantu pembiayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Salah satu sumber pembiayaan alternatif yang memiliki bunga rendah dan tenor panjang.

Bank Rakyat Indonesia (BRI) juga memiliki KUR yang ditawarkan. Cukup banyak pelaku UMKM yang mengajukannya karena KUR BRI mempunyai tenor panjang dan bunga rendah.

Baca Juga: Syarat dan Dokumen Penting Pengajuan KUR BRI 2025: Plafon Pinjaman hingga Rp500 Juta Tenor 12-60 Bulan dengan Suku Bunga Rendah

Jika sedang menggunakannya dan ingin mencicil, dilansir dari laman bri.co.id, berikut ini ada cara mudah untuk membayarnya secara online melalui hp.

Cara Bayar KUR BRI 2025 di BRImo

  1. Download aplikasi BRImo di Google Play Store.
  2. Login dengan memasukkan username dan kata sandi.
  3. Kemudian, buka aplikasi dan pilih menu bayar pinjaman.
  4. Setelah itu, Anda bisa menuliskan nomor pinjaman KUR BRI yang Anda miliki.
  5. Nanti muncul tampilan yang menunjukkan detail tagihan berjalan KUR BRI milik Anda.
  6. Anda juga bisa melakukan pengecekan tagihan KUR BRI seperti jumlah bunga, tagihan pokok serta jumlah denda yang harus Anda bayarkan karena telat membayar tagihan.
  7. Sehabis itu, pilih menu pembayaran untuk melakukan pembayaran tagihan KUR.
  8. Aplikasi ini menawarkan kemudahan berupa akses untuk membayar tagihan bulan berjalan.
  9. Jika sudah memilih sesuai kebutuhan Anda, silakan untuk menuliskan jumlah uang yang akan Anda bayarkan sesuai tagihan KUR.
  10. Pilih menu bayar. Anda akan mendapatkan notifikasi bahwa Anda berhasil membayar tagihan KUR BRI.

Baca Juga: Penuhi Persyaratan Berikut ini agar Pengajuan Pinjaman KUR Anda Disetujui, Simak Informasi Lengkapnya di Sini

Selain membayar KUR di aplikasi mobile banking tersebut, Anda juga bisa membayar tagihan lainnya. Berikut ini akan dijelaskan juga.

Cara Bayar Cicilan Finance di BRImo

  1. Buka aplikasi BRImo di hp Anda.
  2. Login menggunakan username dan password Anda.
  3. Pada beranda dan pilih menu transaksi lainnya.
  4. Selanjutnya, Anda harus memilih menu cicilan pada kategori tagihan.
  5. Apabila Anda belum pernah melakukan pembayaran cicilan BRI finance sebelumnya, maka pilihlah menu pembayaran baru. Kemudian simpan transaksi ini.
  6. Lalu, pilihlah menu BRI finance yang tertera pada jenis cicilan.
  7. Setelah itu, Anda bisa memasukkan nomor pelanggan.
  8. Anda harus memilih menu lanjutkan untuk melakukan pembayaran.
  9. Konfirmasi pembayaran. Pastikan bahwa data yang muncul sudah sesuai.
  10. Masukkan PIN BRImo Anda.
  11. Setelah membayar tagihan, akan muncul notifikasi bahwa Anda berhasil membayar tagihan BRI finance di BRImo.

Baca Juga: Plafon Rp17 T, Begini Cara Mudah Mengajukan KUR Syariah BSI Februari 2025 untuk UMKM

Cara Bayar KreditPlus atau Finansia di BRImo

  1. Buka apliksi BRImo di ponsel Anda.
  2. Login menggunakan username dan password Anda.
  3. Pada beranda dan pilih menu transaksi lainnya.
  4. Selanjutnya, Anda harus memilih menu cicilan pada kategori tagihan.
  5. Apabila Anda belum pernah melakukan pembayaran kreditplus atau finansia sebelumnya, maka pilihlah menu pembayaran baru. Kemudian simpan transaksi ini.
  6. Lalu, pilihlah menu kreditplus atau finansia yang tertera pada jenis cicilan.
  7. Setelah itu, Anda bisa memasukkan nomor pelanggan.
  8. Anda harus memilih menu lanjutkan untuk melakukan pembayaran .
  9. Anda bisa melakukan konfirmasi pembayaran. Pastikan bahwa data yang muncul sudah sesuai.
  10. Masukkan PIN BRImo Anda.
  11. Setelah membayar tagihan, akan muncul notifikasi bahwa Anda berhasil membayar tagihan kreditplus atau finansia di BRImo.

Baca Juga: KUR BRI 2025: Cara Daftar Offline dan Online serta Tabel Angsuran Terbaru

Itulah dia penjelasan dari cara bayar KUR BRI 2025 di aplikasi BRImo. Semoga membantu dan bermanfaat.

Berita Terkait
News Update