Oleh karena itu, dirinya bersama rekan sejawab berharap agar dapat melanjutkan cita-cita dan mewujudkan apa yang diimpikannya.
“Mari beri doa yang terbaik untuk kepergian almarhum Renville Antonio Bendahara Umum Partai Demokrat," tandasnya.
Sebelumnya, insiden kecelakaan tersebut terjadi saat Renville mengendarai motor gede bersama putranya sama-sama menaiki moge.
Baca Juga: Baliho Partai Demokrat Dukung Anies Baswedan Masih Terpampang di Tangerang
Melansir berbagai sumber, moge yang dinaiki oleh Renville ini sempat terserempet oleh pikap hingga terpental puluhan meter.
Menurut Ketua DPC Partai Demokrat Situbondo, Janur Sasra, kejadian ini berlangsung Jumat pagi. Saat kejadian, Renville berkendara berdua bersama sang putra dan kondisi putranya selamat.
Diketahui bahwa Renville yang meninggal dalam kecelakaan motor gede ini ternyata hendak ke Bali. Namun, kecelakaan itu terjadi saat dirinya tiba di Situbondo.