Momen warga mendapatkan ayam potong gratis dari sopir truk pengangkut ayam di Maros. (Sumber: Tangkap Layar X/@mas2_jawa)

Daerah

Viral, Aksi Sopir Truk Bagi-Bagi Ayam Potong Gratis gegara Terjebak Macet di Maros

Kamis 13 Feb 2025, 14:56 WIB

MAROS, POSKOTA.CO.ID - Viral aksi seorang sopir pengangkut ayam potong di Maros, Sulawesi Selatan yang membagikan ayam potong yang dibawanya kepada warga.

Beredar sebuah video di media sosial yang memperlihatkan para warga yang berlarian untuk mendapatkan ayam potong dari sopir truk.

Salah satunya diunggah oleh akun X @Mas2_jawa tampak sejumlah warga yang membawa ayam masih hidup itu dari truk pengangkut ayam potong.

Diketahui, aksi bagi-bagi ayam hidup itu terjadi di Jalan Poros Makassar-Maros tepatnya di Kecamatan Turikale pada Rabu, 12 Februari 2025.

Baca Juga: Viral, Gelas di Atas Meja Tiba-Tiba Pecah, Penjual Nasi dan Pelanggan Kaget

Dalam video terlihat beberapa kendaraan termasuk truk pengangkut ayam potong yang masih hidup itu terjebak macet.

Aksi itu bermula dari mobil truk pengangkut ayam yang terjebak macet dan akhirnya memilih untuk membagikannya kepada warga.

Dikatakan dalam keterangan unggahan bahwa, kemacetan yang cukup panjang dan lama itu diakibatkan adanya banjir.

Arus lalu lintas yang tidak bergerak dan cukup lama itu, sang sopir memilih untuk membagikan ayam-ayam hidupnya kepada warga yang terdampak banjir.

Baca Juga: Video Viral Ampun Pakde di TikTok, Heboh Bikin Warganet Penasaran dengan Asal-usulnya

"Akibat kemacetan panjang di poros Maros-Makassar, truk pengangkut ayam akhirnya membagikan ayamnya daripada harus mati di tengah perjalanan," tulis keterangan unggahan yang dikutip Poskota pada Kamis, 13 Februari 2025.

Akhirnya, sejumlah warga berlarian dan tampak tangan kanan dan kirinya membawa beberapa ayam yang dibagikannya secara gratis.

"Pembagian ayam gratis, dikasih cuma-cuma kita. Masih hidup, mau kita bawa pulang," kata salah satu warga.

Bupati Maros, Chaidir Syam membenarkan adanya warga yang membagi-bagikan ayam kepada warga yang terdampak banjir.

Baca Juga: Viral! Aksi Guru Bergandengan Tangan Saat Demo Siswa SMAN 1 Bukateja Bikin Netizen Heboh

"Beberapa masyarakat hari ini setelah banjir ternyata kondisinya mereka akhirnya simpati dan solidaritas kepada warga. Jadi, masyarakat kita membagikan ayam jadi sedekah," kata Chaidir kepada wartawan.

Chaidir mengucapkan terima kasih kepada masyarakat termasuk aksi sopir dan kernet truk tersebut atas aksi sosialnya.

"Kita ucapkan terima kasih, ini bentuk solidaritas bersama dalam penanggulanga bencana," katanya.

Tags:
sopir truktruk pengangkut ayamSulawesi Selatan Marosbagi-bagi ayamViral

Iko Sara Hosa

Reporter

Iko Sara Hosa

Editor