POSKOTA.CO.ID - Proses penyaluran bantuan sosial (bansos) dari Kementerian Sosial (Kemensos) telah dilakukan untuk alokasi Januari-Maret 2025.
Beberapa penerima manfaat terkonfirmasi sudah mendapatkan kiriman saldo dana bansos ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) mereka.
Seperti diketahui, Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dijadwalkan akan cair pada Februari 2025.
Saat ini, sudah ada pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) e-KTP terdaftar yang sudah mengirimkan bukti pencairan saldo sebesar Rp600.000.
Baca Juga: Dapatkan Hingga Rp3 Juta per Tahun dari Bansos Kemensos, Begini Cara Mendapatkannya
Informasi Pencairan Bansos Kemensos 2025
Melansir dari kanal YouTube Info Bansos, Rabu, 12 Februari 2025, seorang KPM diketahui sudah mendapatkan kiriman saldo dana bansos sebesar Rp600.000.
Bantuan tersebut cair ke rekening KKS Merah Putih dari Bank Negara Indonesia (BNI) pada Selasa, 11 Februari 2025.
KPM tersebut mengirimkan bukti struk pencairan bansos di media sosialnya. Meski begitu, ia tidak menjelaskan lebih rinci jenis bantuan yang didapatkan apakah PKH atau BPNT.
Apabila bansos tersebut jenis PKH, maka kemungkinan nominal Rp600.000 merupakan milik kategori penerima lanjut usia (lansia) atau penyadang disabilitas).
Baca Juga: Daftar Bansos Cair Februari 2025, Bagi KPM Yuk Segera Ketahui!
Namun, apabila saldo tersebut jenis BPNT, maka bantuan tersebut diberikan sebagaimana alokasi pencairan tiga bulan untuk bantuan sembako.