POSKOTA.CO.ID - Polda Metro Jaya menggelar Operasi Keselamatan Jaya 2025 yang akan berlangsung pada 10-23 Februari 2025.
Tujuan digelarnya operasi ini untuk meningkatkan kesadaran dan ketertiban dalam berlalu lintas.
Harapannya, adanya operasi ini dapat menekan angka pelanggaran serta mengurangi potensi kecelakaan di jalan raya. Sebanyak 1.675 personel gabungan diterjunkan dalam operasi ini.
Korlantas Polri, Brigjen Pol Agus mengungkapkan langkah-langkah yang akan diambil untuk mendukung kelancaran arus lalu lintas dan mencegah terjadinya kecelakaan.
Baca Juga: 4 Titik Lokasi Razia Operasi Keselamatan Lodaya 11 Februari 2025 di Bandung, Cek Sekarang!
Ia pun menegaskan jika operasi ini untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas serta keberhasilan operasi ini bergantung pada sinergi antara Polantas dan masyarakat.
“Operasi keselamatan lalu lintas bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat, sehingga tercipta ketertiban dan keselamatan di jalan raya,” ucapnya dikutip dari laman Korlantas Polri.
Dalam operasi ini, pihak kepolisian pun akan memanfaatkan teknologi Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) untuk memastikan penegakan hukum berjalan transparan dan akuntabel.
Baca Juga: Hati-hati, Mulai Hari Ini Korlantas Serentak Gelar Razia Kendaraan
Lokasi yang Menjadi Titik Fokus Operasi
Berikut adalah daftar lokasi yang menjadi titik fokus razia dari Operasi Keselamatan Jaya 2025 di wilayah Jakarta-Bekasi-Depok dan Tangerang, yaitu:
Jakarta Pusat
- Jalan Rajawali
- Traffic light Pintu Besi
- Traffic light Jembatan Merah Gunung Sahari
Jakarta Utara
- Jalan Raya Cilincing/Traffic light Tanah Merdeka
- Jalan RE Martadinata/Traffic light Jembatan Goyang
- Jalan Raya Pakin/Traffic light Mitra Bahari
- Jalan Raya Yos Sudarso/Traffic light Permai
Jakarta Barat
- Jalan Letjen S. Parman
- Jalan Daan Mogot
- Jalan Brigjen Katamso
- Jalan Kemanggisan Raya (fokus pada pelanggaran melawan arus)
Jakarta Selatan
- Traffic light Robinson Pasar Minggu
- Jalan Raya Fatmawati
- Jalan Ciputat Raya
Jakarta Timur
- Jalan DI Panjaitan
- Traffic light Halim Baru
- Jalan MT Haryono
- Jalan Mayjen Sutoyo
- Jalan Basuki Rahmat, Jatinegara
- Kawasan Banjir Kanal Timur (BKT) Duren Sawit
- Jalan RS Soekamto
Tangerang Kota
- Jalan Jendral Sudirman
- Jalan M.H Thamrin
- Jalan Perintis Kemerdekaan
Bekasi Kota
- Jalan Ahmad Yani
- Jalan Sersan Aswan
- Jalan Ir. Juanda